Bogor Lagi PPKM, Klub Motor Gede Malah Bebas Melenggang

ERA.id - Iring-iringan klub motor gede (Moge) touring dan melintas bebas di kawasan Simpang Gadog, puncak Bogor menyita perhatian masyarakat yang ada di sekitar.

Padahal di kawasan tersebut sedang dilakukan pemeriksaan PPKM dan wajib menjalani rapid antigen bagi pengendara yang melintas. Namun, hal itu nampaknya tidak berlaku bagi pengendara moge yang melintas, parahnya petugas yang berjaga mempersilahkan para moge ini lewat. 

Sementara itu, Bupati Bogor, Ade Yasin mengatakan jika mereka lolos dari pemeriksaan, maka di tempat tujuan jika ingin berwisata pun mereka akan diminta menunjukkan surat hasil rapid antigen.

"Nanti juga di atas diperiksa lagi," kata Ade Yasin saat memantau arus lalu lintas di Simpang Gadog Puncak, Jumat (12/2/2021).

Sementara salah satu pengguna jalan di Kota Bogor, Muhammad Setiawan, mengaku sedikit kesal dengan rombongan motor gede itu. Pasalnya, saat berada di Jalan Sholeh Iskandar, dia diputar balik petugas karena nomor plat kendaraannya ganjil.

"Iya saya diputar balik. Tapi mereka nggak. Udah gitu dikawal pula," kata Setiawan.

Hingga saat ini belum ada penjelasan dari pihak terkait.