SBS Resmi Batalkan Penayangan dan Kontrak Drama Joseon Exorcist, Kenapa?

ERA.id - Pihak stasiun televisi SBS resmi membatalkan penayangan drama Joseon Exorcist, Jumat (26/3/2021). Pihaknya tidak akan melanjutkan drama yang baru tayang 2 episode itu. 

Menurut laporan Newsen, SBS telah memutuskan untuk menghentikan seluruh penayangan drama Joseon Exorcist menyusul kontroversi yang ditimbulkan. SBS juga memilih untuk membatalkan hak siar untuk drama Joseon Exorcist.

"Kami telah memutuskan untuk mengakhiri kontrak hak siar kami untuk "Joseon Exorcist" dan membatalkan semua siaran drama," kata pihak SBS, dikutip Newsen, Jumat (26/3/2021). 

Menurut keterangan SBS, pihaknya sudah membayar sebagaian besar biaya untuk hak siar dari drama yang dibintangi Jang Dong Yoon itu. Bukan hanya itu saja, tim produksi juga dilaporkan telah menyelesaikan 80 persen dari drama yang siap tayang itu. 

Lalu, SBS juga menyadari akan kerugian finansial yang cukup besar baik bagi jaringan penyiaran maupun perusahaan produksi. Namun di sisi lain, SBS merasa punya tanggung jawab berat atas penyiaran ke publik.

"SBS merasa memiliki tanggung jawab yang berat sebagai jaringan penyiaran publik, dan kami memberi tahu Anda bahwa kami telah memutuskan untuk membatalkan program," lanjut pernyataan SBS. 

Sebagaimana diketahui sejak penayangan perdana drama Joseon Exorcist tanggal 22 Maret 2021, sejumlah penonton langsung mengecam dan melontarkan kritikan pedasnya. Kecaman itu bermula dari penggunaan alat peraga dan makanan bergaya China. 

Kejadian itu menimbulkan distoris sejarah Korea sekaligus kemarahan warga Korea Selatan secara terus-menerus. Bahkan sebuah petisi sempat dilayangkan ke Gedung Biru agar pemerintah mengambil tindakan tegas dari kontroversi yang ditimbulkan.

Pihak SBS sempat merilis pernyataan terkait kontroversi yang muncul. Stasiun televisi itu juga meminta maaf ke para penonton terkait insiden yang ditimbulkan. 

Bahkan SBS juga sempat mengambil tindakan tegas untuk menghentikan sementara penayangan Joseon Exorcist selama satu minggu serta merevisi adegan yang menimbulkan masalah. 

Sayangnya drama Joseon Exorcist terpaksa harus berhenti dan membatalkan penayangannya secara permanen. Terkait kontrak kerja dengan para aktor dan aktris, kabarnya tim produksi sedang melakukan negosiasi dan juga pemberitahuan satu per satu ke agensi para artis yang terlibat.