Usut Kasus Novel, Polri Libatkan Australian Federal Police
"Ada 167 orang yang didedikasikan sebagai penyidik dalam kasus ini," ungkap Ketua KPK Agus Rahardjo di Gedung Merah Putih KPK, Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Jumat (24/11/2017).
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Idham Aziz yang juga hadir dalam jumpa pers ini menjelaskan, Polda Metro Jaya bekerja sama dengan Australian Federal Police (AFP) dan Pusat Inafis Mabes Polri untuk menuntaskan kasus yang menimpa Novel.
"Tim Mabes diketuai oleh Kepala Divisi Propam Polri dan dua wakil dari Irwasum dan Bareskrim. (Tim ini) untuk mengawasi apakah pelaksanaan sudah on the track," ungkap Idham kepada awak media.
Idham menambahkan, kasus ini sangat penting bagi Polda Metro Jaya. Menurutnya, penyidik kepolisian yang diturunkan terkait kasus ini hanya menyelidiki kasus Novel.
Seperti diketahui, Novel Baswedan mengalami teror penyiraman air keras setelah menunaikan salat subuh di masjid dekat rumahnya pada 11 April 2017. Untuk menyembuhkan luka di matanya, Novel melakukan perawatan di Singapura.