Sebulan Pasca Operasi, Begini Kondisi Kesehatan Tukul Arwana

ERA.id - Pasca sebulan menjalani operasi karena pendarahan di otal, perkembangan kesehatan komedian Tukul Arwana mulai membaik. Manajer Tukul, Rizki Kimon mengungkapkan bahwa sejak menjalani perawatan di rumah, Tukul sudah memberikan respon yang baik dan sudah mengenali orang.

"Dari responnya sudah sangat baik. Yang kemarin itu belum ada respon, ada orang buka pintu. Sekarang dia sudah nengok, 'siapa' gitu," ujar Rizki Kimon, dilansir dari tayangan kanal YouTube Satu Nusantara News, Selasa (26/10/2021).

Rizki pun membeberkan bahwa kini Tukul tengah fokus menjalani pengobatan fisioterapi. Tukul juga menjalani terapi wicara lantaran ia mengalami kesulitan untuk berbicara saat ini.

"Untuk saat ini kita fokus fisioterapi, seperti yang saya pernah sampaikan fisioterapi itu ada 3, jadi fisioterapi, okupasi, dan wicara. Jadi memang benar-benar fokus kita ke situ," jelas Rizki.

"Dia bergumam sepatah dua patah kata bisa. Misal apa ya, ya pelan, vokal juga belum ini. Tapi kita paham apa yang dia mau sampein sih," lanjutnya menjelaskan alasan Tukul terapi wicara.

Lebih lanjut, Rizki mengatakan bahwa kesehatan Tukul yang membaik ini dapat pengaruh besar dari sang komedian untuk sembuh. Dengan semangatnya itu bisa membuat proses penyembuhan Tukul menjadi lebih cepat.

"Semangat beliau itu membuat progres beliau makin lama makin membaik. Hari ke hari membaik. Jadi semangatnya mas Tukul adalah kunci kesembuhannya beliau dan Alhamdulillah mas Tukul selalu semangat," beber Rizki.