Lagi Hits Kalangan Anak Muda, Inilah Tren Make Up yang Booming di Tahun 2022

| 06 Jul 2022 21:32
Lagi Hits Kalangan Anak Muda, Inilah Tren Make Up yang Booming di Tahun 2022
Ilustrasi make up (Foto: Pexels/𝐕𝐞𝐧𝐮𝐬 𝐇𝐃 𝐌𝐚𝐤𝐞- 𝐮𝐩 & 𝐏𝐞𝐫𝐟𝐮𝐦𝐞)

ERA.id - Setiap tahunnya, berbagai perubahan tren terjadi. Sama halnya dengan make up style yang sedang tren di tahun 2022. Sebagai perempuan, kamu harus up to date dengan tren make up di tahun ini yang sedang booming.

Kali ini, Deby Wibisana GM Sles and Manager Revlon Indonesia menjelaskan apa saja tren make up yang booming di tahun ini. Ia mengatakan tren make up, terutama bagi kalangan anak muda adalah tampil natural dengan every day look.

"Produk yang tren itu ya kita pengen menjangkau anak muda. Jadi, selalu Revlon tampil lebih fresh. Meskipun kita tahu sudah brand lama. Tetapi, kita masa ke masa harus relevan ke segmen," ujar Deby dalam acara #RevlonIsMe - Bebas Tentukan Pilihan, ditemui di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan pada Rabu (6/7/2022).

Berdiri selama 90 tahun, produk kecantikan ini selalu up to date sesuai dengan tren, terutama untuk anak muda. Menurutnya, tren make up yang disukai saat ini adalah tampil dengan warna yang terang atau colorful.

#RevlonIsMe - Bebas Tentukan Pilihan (Foto: Era.id/Adelia Hutasoit
#RevlonIsMe - Bebas Tentukan Pilihan (Foto: Era.id/Adelia Hutasoit

"Revlon meluncurkan warna warna colorful, memang tren sekarang warna-warni. Kalau dulu pilihan merah, coklat, nude. Tapi, sekarang yang laku itu kuning, pink, biru, hijau. Tapi, itu dulu nggak berani pakai," paparnya.

Selain itu, anak muda juga suka dengan produk-produk make up yang berbahan alami. Selain demi kesehatan kulit, produk make up bahan alami membuat wajah jauh lebih fresh dan cantik natural.

"Tapi, kini menjadi bestseller. Anak sekarang mencintai lingkungan, natural alam. Kita sekarang jadi care ya. Semua kita gunakan dari natural bahan alami jadi aman digunakan," tuturnya.

Selain itu, Deby membeberkan trik agar bisnis bisa tetap bertahan walau banyak kompetitor baru yang bermunculan. Menurutnya, suatu bisnis harus mengeluarkan inovoasi supaya tetap dicintai konsumen. Apabila bisnis sedang berulang tahun, baginya harus dirayakan sebagai momentum berharga.

"Strategi tetap berusaha menguatkan atau memenuhi iman masyarakat itu. Makanya setiap tahun revlon selalu membuat inovasi baru, kalau nggak nanti ketinggalan. Persaingan juga besar ya dari brand-brand baru tuh tumbuh juga luar biasa," ucapnya.

"Kalau mau positif, tetapi target juga mencapai. Kita bisa celebration, 90 tahun juga perlu sharing. Ini 90 tahun sampai masih ada brand kosmetik di dunia ini. Ini suatu strategi yang dilakukan dari dulu. Kita menginspirasi wanita yang pertama kali. Kita selalu pakai supermodel, Revlon lah yang pertama. Kita pun dari sisi produk, mempunyai visi misi dengan campaign luar biasa." tutupnya.

Rekomendasi