Ribuan Nakes Honorer di Bandung Berunjuk Rasa, Minta Hapus PP dengan Sistem Perjanjian Kerja Honorer

| 05 Aug 2022 12:54
Ribuan Nakes Honorer di Bandung Berunjuk Rasa, Minta Hapus PP dengan Sistem Perjanjian Kerja Honorer
Nakes berdemonstrasi (Anda M/ ERA)

ERA.id - Ribuan tenaga kesehatan honorer yang berasal dari wilayah Jawa Barat, melakukan unjuk rasa di depan Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat (5/8/2022).

Aksi yang ternyata sudah berlangsung sejak Kamis (4/8/2022) malam, menuntut kepastian status mereka untuk menjadi ASN. Mereka juga meminta agar sistem perjanjian kerja yang berpacu kepada PP Nomor 49 tahun 2018 tentang Manajemen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja dihapus.

Salah satu nakes yang mengikuti unjuk rasa yaitu Yati (32), nakes asal Cianjur, dirinya tiba di Bandung saat dini hari bersama rombongan nakes lainnya yang berasal dari Cianjur.

"Kepastian kami sebagai nakes, harusnya diperhatikan, apalagi di saat pandemi, walapun saat ini penyebarannya sudah landai, status nakes harus diperhatikan," jelasnya kepada era.id.

Selain itu, dalam aksi tersebut para nakes mendesak agar Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil untuk mengawal penghapusan PP dengan sistem perjanjian kerja yang sifatnya hanya sekadar honorer.

Walaupun unjuk rasa sudah mulai bubar, dikarenakan waktu Jumatan ribuan nakes masih tetap memperjuangkan hak.

"Apabila hak kami tidak digubris, kami akan lakukan aksi yang serupa," ungkap salah seorang nakes yang dalam orasinya.

Rekomendasi