Belum Sembuh dari COVID-19, Gibran Dijadwalkan Tes PCR Besok

| 22 Aug 2022 15:03
Belum Sembuh dari COVID-19, Gibran Dijadwalkan Tes PCR Besok
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (Amalia Putri/Era.id)

ERA.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan kembali menjalani tes polymerase chain reaction (PCR) pada Selasa (23/8/2022) mendatang.

Hal ini untuk mengetahui apakah putra sulung Presiden Joko Widodo tersebut masih terpapar Covid-19 atau tidak.

Sebagai informasi Gibran terpapar Covid-19 pada Rabu (17/8/2022) lalu. Ia menjalani tes usai menjadi inspektur upacara pada peringatan HUT ke-77 RI di Stadion Sriwedari, Solo.

"Harusnya besok beliau (Gibran) swab. Kan sudah lima hari ya," kata Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa, Senin (22/8/2022).

Ia menjalani isolasi mandiri di rumah bersama dengan keluarganya. Sebab selain Gibran, istrinya Selvi Ananda dan putra Jan Ethes Sri Narendra. Mereka terpapar dari asisten rumah tangga (ART) di rumah tersebut.

"Kondisinya baik-baik saja," kata Teguh.

Saat ini tugas sebagai Wali Kota Solo untuk sementara waktu dialihkan padanya. Namun Gibran masih memantau pekerjaannya secara daring. Bahkan ia masih ada beberapa tanda tangan yang harus dilakukan langsung oleh Gibran.

"Iya (masih memantau). Ada beberapa hal yang tanda tangannya harus Wali Kota. Tidak apa-apa, beliau kan secara fisik ada, berbeda dengan di luar negeri kemarin," katanya.

Selain Gibran, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Solo Ahyani juga menjalani isolasi mandiri akibat terpapar Covid-19. Saat ini ia masih isoman sekaligus ada beberapa pekerjaan yang dilakukannya.

Rekomendasi