ASDP: 53.344 Penumpang dan 11.728 Kendaraan Menyebrang Lewat Pelabuhan Merak Selama Natal 2022

| 25 Dec 2022 12:35
ASDP: 53.344 Penumpang dan 11.728 Kendaraan Menyebrang Lewat Pelabuhan Merak Selama Natal 2022
Pelabuhan Merak Banten (M. Iqbal/ERA.id)

ERA.id - Pergerakan penumpang dan kendaraan yang menyeberang dari Pelabuhan Merak ke Bakauheni mengalami kanaikan signifikan dalam periode Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. Tercatat, pergerakan penumpang naik 69 persen dan kendaraan sebanyak 47 persen dibandingkan periode sama pada 2021.

"Realisasi total penumpang mencapai 53.344 orang atau naik 69 persen dibandingkan realisasi periode yang sama 2021 sebanyak 31.569 orang. Kendaraan tercatat 11.728 unit yang telah menyeberang atau naik 47 persen dibandingkan realisasi periode sama pada 2022 sebanyak 7.960 unit," kata Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), Shelvy Arifin dalam keterangannya Minggu (15/12/2022).

Shelvy menuturkan untuk total penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatra dari H-8 hingga H-2 tercatat 286.696 orang atau naik 15 persen dibandingkan realisasi periode sama pada 2021 sebanyak 248.260 orang.

"Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 63.159 unit atau naik 9 persen dibandingkan realisasi periode sama pada 2021 sebanyak 58.128 unit," jelasnya.

Shelvy menambahkan kenaikan pergerakan penumpang dan kendaraan pun terjadi dari Pelabuhan Bakauheni ke Merak. Tercatat total penumpang mencapai 38.027 orang atau naik 35 persen dibandingkan realisasi periode yang sama pada 2021 sebanyak 28.253 orang.

"Total seluruh kendaraan tercatat 8.662 unit yang telah menyeberang dari Sumatra ke Jawa pada H-2 atau naik 23 persen dibandingkan realisasi periode sama pada 2021 sebanyak 7.067 unit," ungkapnya.

Menurut Shelvy total penumpang yang menyeberang dari Sumatra ke Jawa mulai dari H-8 hingga H-2 tercatat 244.635 orang atau naik 39 persen dibandingkan realisasi periode sama pada 2021 sebanyak 176.023 orang.

"Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 87.559 unit atau naik 24 persen dibandingkan realisasi periode sama pada 2021 sebanyak 70.472 unit," jelasnya.

Rekomendasi