Tiga Tahun Goda Rekan Kerja, Bapak di Tangerang Pukuli Korban Karena Diabaikan

| 19 May 2023 15:05
Tiga Tahun Goda Rekan Kerja, Bapak di Tangerang Pukuli Korban Karena Diabaikan
Ilustrasi pemukulan. (Antara)

ERA.id - Viral pengakuan seorang perempuan buruh pabrik di Kabupaten Tangerang, Banten, yang dipukuli rekan kerjanya karena bersikap jutek saat terus digoda selama tiga tahun kerja. Perempuan bernama Anggi itu menceritakan pengalaman buruknya lewat akun Twitter @enjiluv.

Ia mengaku dipukul beberapa kali di bagian lengan dan ditendang di perut bawahnya sebanyak dua kali pada hari Selasa (16/5/2023) kemarin. "Aku bingung mau lapor kemana dikarenakan tiadanya bukti rekaman CCTV," tulisnya.

Selama tiga tahun bekerja, seorang bapak-bapak di pabriknya selalu berusaha mendekati Anggi dan menggodanya tiap ada kesempatan. 

"3 tahun ini aku kerja diganggu terus sama bapak-bapak tampang kaya preman udah bercucu naksir sama aku," ungkapnya.

Beberapa tangkapan layar yang dibagikan korban memperlihatkan pesan genit dari bapak-bapak yang tak disebutkan namanya itu ke Whatsapp Anggi. Pelaku juga tampak tidak senang saat nomornya dihapus korban yang merasa risih dengan kelakuannya.

"Aku jutek parah tapi dia malah ngerasa tertantang buat makin deketin aku dari hari ke hari makin jadi," lanjutnya.

Seiring penolakan dari Anggi, pelaku makin bersikap intimidatif seperti menghinanya dan menyumpahinya mati. Puncaknya, Anggi dipukuli dan ditendang berkali-kali di tempat kerja karena pelaku kesal.

"Aku lemes langsung nangis sampe pulang dan baru sampe rumah ku langsung cerita ke keluarga dan sepakat aku disuruh resign," ujar Anggi.

Akhirnya, per hari Rabu (18/5/2023) kemarin, Anggi memutuskan berhenti bekerja. Namun, ia merasa tidak rela jika pelaku yang sudah membuat tiga tahun hidupnya seperti di neraka bebas begitu saja dan meminta bantuan warga Twitter.

Laporan online tersebut pun sudah ditanggapi oleh akun resmi Polda Banten yang bilang akan meneruskan informasi tadi ke satuan kerja terkait.

"Untuk update perkembangannya akan kami infokan," tulis akun @_poldabanten, Rabu (18/5/2023).

Rekomendasi