Keterlaluan, Tak Puas dengan Isi Nasi Kotak PSI, Netizen Mengeluh: Partai Miskin

| 10 Jul 2021 13:15
Keterlaluan, Tak Puas dengan Isi Nasi Kotak PSI, Netizen Mengeluh: Partai Miskin
Rice box PSI

ERA.id - Nasi kotak yang diberi oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI) kepada masyarakat menengah ke bawah, ternyata tak disyukuri seorang netizen di Twitter.

Sebab rice box itu diisi dengan telur rebus dan buncis, ia lantas menumpahkan uneg-unegnya. "Ricebox isinya telur rebus sama buncis miskin banget ini partai," tulis @boeingr.

Usai menulis hal tersebut, akun @boeingr langsung dihujat. Banyak yang bilang, kalau seharusnya jika menerima makanan, walau sederhana, mesti bersyukur.

"Manusia sekarang ada aja ya tingkahnya, udah tau lg masa sulit kenapa sih masih gak bersyukur," balas @SexyLordeStan.

Ada juga tanggapan dari netizen lain. "Udh dimakan bang? Enak gak nasi dari partai miskin? Abisin ya, nyinyir butuh energi," tulis @Sonydertha.

Untuk diketahui, program #RiceBoxPSI yakni memberikan makanan siap saji untuk warga, digelar Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sejak akhir Mei 2021 dan direncanakan berlangsung satu tahun.

Sampai akhir Juni lalu, sudah lebih 30.000 porsi makanan siap saji dibagikan di berbagi wilayah. Seperti di Jakarta, Depok, Medan, Semarang, Palembang, dan Surabaya. Daerah-daerah lain segera disasar program #RiceBoxPSI ini.

Mari kita doakan saja, semoga orang-orang yang butuh dengan bantuan itu bisa bersyukur dan membuat mereka kenyang di tengah banyak orang yang kesulitan seperti sekarang.

Rekomendasi