Anak-Anak Ini Permalukan Buaya di Dalam Sungai, Bukannya Takut Malah Diajak Main

| 30 Aug 2021 14:54
Anak-Anak Ini Permalukan Buaya di Dalam Sungai, Bukannya Takut Malah Diajak Main
Anak-anak bermain dengan buaya.

ERA.id - Sebuah video dengan durasi pendek viral di dunia maya. Isinya memperlihatkan aksi unik anak-anak yang bermain bersama buaya di dalam sungai.

Pada keterangan video itu, tertulis bahwa sungai tempat buaya "dipermalukan" itu berada di wilayah Pemulutan Ilir, Kabupaten Ogan Ilir (OI), Provinsi Sumatera Selatan.

Kadung heboh, polisi pun langsung merespons informasi itu. Mereka langsung menyelidiki video viral di medsos tersebut.

Dari hasil investigasi, berdasarkan keterangan Kepala Desa Pemulutan Ilir, Amrullah, ternyata tak ada laporan yang ia dengar soal anak-anak yang bermain dengan buata.

“Menurut Kepala Desa Pemulutan Ilir, dari video viral yang beredar tersebut, yang bersangkutan bahkan mengatakan tidak mengenal identitas anak-anak tersebut dan bukan berasal dari warga Desa Pemulutan Ilir,” terang Kapolsek Pemulutan, Iptu Iklil Alanuari, beberapa waktu lalu.

Tak hanya kepala desa, Polsek Pemulutan juga meminta keterangan tokoh agama setempat bernama Iking. Hasilnya bahkan sama saja.

“Sampai saat ini saudara Iking mengaku tidak mengetahui dan tidak pernah mendengar adanya peristiwa tersebut,” ujar Iklil.

Seorang warga bernama Arifin pun memberikan keterangan lebih spesifik bahwa ia merasa tidak mengenal ciri-ciri dan aksen bahasa anak-anak tersebut.

“Terkait adanya video viral yang beredar di medsos mengenai kemunculan seekor buaya yang sedang berenang bersama anak-anak di pinggiran Sungai Ogan wilayah Pemulutan tersebut tidak benar atau hoaks,” kata Iklil.

Polisi pun menyimpulkan kalau kejadian tersebut diduga berasal dari daerah lain di luar wilayah Kecamatan Pemulutan Kabupaten Ogan Ilir.

“Yang pasti, Polsek Pemulutan telah berkoordinasi dengan pemerintah setempat dan tetap melakukan pemantauan terhadap isu-isu yang berkembang di masyarakat,” tandas Iklil.

Rekomendasi