Gempa Magnitudo 4,8 Guncang Pacitan di Jawa Timur, Getaran Dirasakan Hingga Yogyakarta

| 13 Oct 2021 13:45
Gempa Magnitudo 4,8 Guncang Pacitan di Jawa Timur, Getaran Dirasakan Hingga Yogyakarta
Ilustrasi (ANTARA)

ERA.id - Gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 4,8 mengguncang wilayah Kabupaten Pacitan, Jawa Timur pada Rabu (13/10) pukul 12.00 WIB. Bahkan, gempa dirasakan hingga Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kepala Stasiun Geologi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geologi (BMKG) Sleman Ikhsan menjelaskan, hasil analisis BMKG menunjukkanpusat gempa berada di laut pada jarak 78 km arah barat daya Pacitan, Jawa Timur.

"Episenter gempabumi terletak pada koordinat 8,87 LS dan 110,97 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 78 km arah Baratdaya Pacitan, Jatim, pada kedalaman 55 km," katanya.

Menurutnya, dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa ini merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas subduksi Lempeng Euroasia terhadap Lempeng Indo-Australia di selatan Jawa.

Guncangan gempa bumi ini dirasakan di sejumlah daerah. "Di Pacitan, Wonogiri, Treggalek kategorinya III MMI, getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu," katanya.

Sementara di Gunungkidul dan Bantul, Yogyakarta, kategorinya II MMI. "Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang," ujar Ikhsan.

Hingga jam 12.40 WIB, sesuai catatan BMKG tidak tercatat gempa susulan.

Ikhsan pun meminta masyarakat tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

"Juga agar menghindari dari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa. Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yg membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali kedalam rumah," tuturnya.

Rekomendasi