ERA.id - Polisi berhasil menangkap sekelompok pemuda yang berusaha membobol Anjungan Tunai Mandiri (ATM) yang berlokasi di kawasan markas TNI Bandung.
Saat dikonfirmasi melalui sambungan gawai, Kanit Reskrim Polsek Sumur Bandung AKP Teddy Sigit, menjelaskan kelompok pembobol ATM di dekat markas TNI Kota Bandung, sebanyak 3 orang.
"Penangkapan terhadap ketiganya di lokasi yang berbeda, satu pelaku tertangkap saat aksi oleh anggota TNI, yang duanya kita tangkap di Jakarta," jelasnya, Rabu (27/10/2021).
Ketiga tersangka pembobol ATM tersebut, berinisial IP, RA dan K. Teddy mengatakan dua pelaku yang kabur, ditangkap saat berada di sebuah apartemen yang berlokasi di Jakarta.
"Dalam penyelidikan, kami menemukan sejumlah barang bukti berupa kikir, obeng, tongsis dan obeng, ketiganya bukan asli orang Bandung atau Jakarta, melainkan berasal dari daerah Lampung," ungkapnya.
Saat ini, ketiga tersangka sedang ditahan di Mapolsek Sumur Bandung, untuk sanksi polisi masih mendalami kasus tersebut.
Penangkapan yang dilakukan polisi kepada para tersangka, berawal dari video aksi pembobolan ATM yang sempat viral di media sosial, aksi yang terbilang nekat tersebut dilakukan di kawasan TNI Kota Bandung, beberapa waktu lalu.