Viral Video Istri Oknum Kapolres di Sumut Berlagak Pamer Uang, Bikin Kapoldasu Murka

| 01 Nov 2021 06:28
Viral Video Istri Oknum Kapolres di Sumut Berlagak Pamer Uang, Bikin Kapoldasu Murka
Video istri kapolres di Sumut pamer uang di akun tiktok (tangkapan layar)

ERA.id - Video istri oknum kapolres di Sumatera Utara yang sedang pamer memegang uang segepok sambil menari viral di media sosial (medsos).

Sambil memegang uang pecahan Rp100 ribuan, wanita yang mengenakan topi hitam bersama seorang wanita berhijab yang berseragam warna senada itu  memamerkan uangnya sambil menari.

"Jujur aja ya geenkksss hari gini jangan makan sayang doang, scincare mahal ciinnn," tulis keterangan dalam video yang diunggah di akun tiktok @ecimot512 itu dilihat pada Minggu (31/10/2021).

Belakangan diketahui wanita yang menari sambil memegang uang tersebut adalah istri dari Kapolres Tebingtinggi AKBP Agus Sugiyarso.

Menanggapi video viral pamer uang itu, AKBP Agus mengaku sudah melakukan klarifikasi terkait video yang sempat viral itu.

"Kami sudah laporkan kepada pimpinan di Polda Sumut terkait kronologis sebenarnya," kata Agus kepada wartwan saat dikonfirmasi.

Dia juga mengakui saat ini persoalan tersebut sudah ditangani Propam Polda Sumut dan sudah dilakukan pemeriksaan.

"Saat ini telah dilakukan pemeriksaan oleh Bid Propam Polda Sumut. Silahkan nanti klarifikasi melalui Bid Propam Polda Sumut," tukasnya.

Kapolda Sumut Murka

Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak yang ditanya terkait video viral itu, murka. Meski mengaku belum mendapat laporan terkait hal itu, dia mengatakan akan menyelidikinya.

"Polres Tebingtinggi? Saya belum tahu, nanti saya cek ya, itu gak boleh," kata Kapolda Panca.

Panca menegaskan jika benar pamer uang tersebut dilakukan oleh oknum istri kapolres, maka hal tersebut sangat disayangkan. Dia mengingatkan untuk berhati-hati dengan jari saat berselancar di dunia maya.

Terkait video pamer uang tersebut, Kapolda Panca mengatakan akan didalami apakah benar tujuannya pamer. Kendati demikian dia mengimbau seluruh anggota polri dan masyarakat berhati-hati, sebab video seperti itu dapat menimbulkan multi tafsir.

"Itu kebiasaan pamer itu karena apa, nanti saya cek. Hati-hati teman-teman sekalian, hati-hati menggunakan jari, ini bukan hanya anggota polri, masyarakat juga. Ini akan saya dalami," pungkasnya.

Rekomendasi