Dituduh Pencuri, Tukang Dekor di Klapanunggal Kabupaten Bogor Dihajar Warga

| 06 Mar 2022 19:20
Dituduh Pencuri, Tukang Dekor di Klapanunggal Kabupaten Bogor Dihajar Warga
Viral video pemuda dituduh pencuti (Screenshot)

ERA.id - Dua warga Klapanunggal, Kabupaten Bogor menjadi 'bulan-bulanan' massa usai dituduh akan melakukan pencurian sepulang kerja. Aksi yang terjadi pada Sabtu (5/3/22) itu bermula saat dua orang yang diketahui sebagai pendekor itu bertemu seorang siswa SMP yang baru pulang sekolah.

Dua orang pendekor yang merasa kenal dengan siswa tersebut menyapa dan menanyakan alamat rumah orang tua siswa yang bersangkutan. Namun, siswa yang ditanyakan tersebut panik karena merasa tidak mengenali dua orang pendekor hingga mengira keduanya adalah maling motor dan meneriakinya.

Sontak teriakan siswa itu mengundang warga yang ada di sekitar. Hingga dua orang pendekor tersebut dihajar warga hingga babak belur. Aksi main hakim sendiri ini pun viral. Videonya berseliweran di beberapa media sosial. Kabar itu dibenarkan oleh Kanit Reskrim Polsek Klapanunggal, IPDA A.M Zalukhu.

"Benar, kejadiannya sekitar jam 1 siang (kemarin) kami dapatkan informasi itu dari warga yang menduga ada aksi pencurian di wilayah Bojong Klapanunggal. Kemudian dua orang itu diamankan di Poskamdes dan langsung kami bawa ke Polsek," kata dia kepada wartawan, Minggu (6/3/22).

Setelah mengamankan dua orang pendekor, Polsek Klapanunggal melakukan pendalaman dan memeriksa beberapa saksi, termasuk terduga korban (siswa) dan orang tuanya hingga diketahui bahwa itu bukan kasus pencurian melainkan kesalahpahaman.

“Dari hasil penyelidikan, terduga pelaku pencurian ini menghampiri terduga korban dengan maksud bertanya alamat orang tuanya karena dia merasa mengenal anak ini. Jadi, bukan maksud ingin mencuri,” beber Zalukhu.

Setelah mendapati fakta-fakta tersebut, Zalukhu mempertemukan kedua belah pihak.

"Akhirnya mereka sepakat berdamai dan tak memperpanjang kesalahpahaman tersebut," tandas Zalukhu.

Rekomendasi