Gerindra Optimis Tumbangkan Dominasi Golkar di Sulsel

| 18 Jul 2022 18:35
Gerindra Optimis Tumbangkan Dominasi Golkar di Sulsel
Ketua Gerindra Sulsel Andi Iwan Darmawan Aras

ERA.id - Golkar di Sulawesi Selatan masih menjadi primadona. Namun bukan berarti di pemilihan legislatif mendatang, suaranya takkan tergerus.

Pada era Nurdin Halid saja, Golkar kehilangan beberapa kursi di DPRD Sulsel. Tercatat sejak 2014-2019, Golkar meraih 18 kursi. Di era Nurdin, capaian itu menurun menjadi 13 kursi saja.

Kini NasDem dan Gerindra dianggap jadi penantang yang serius buat 'beringin rimbun'. Untuk diketahui, pada 2014, NasDem meraih 7 kursi. Pada 2019, naik menjadi 12 kursi.

Sementara Gerindra tetap stabil. Selama 2 periode, kursinya bertahan di angka 11 dan mendekati Golkar Sulsel. Merespons itu, Ketua Gerindra Sulsel Andi Iwan Darmawan Aras bersyukur.

Walau tak ada kenaikan, terpenting, kadernya menempati kursi pimpinan dewan DPRD Sulsel. Kata Iwan, mesin partainya sudah siap tancap gas di 2024.

Dia ingin, Gerindra dapat 17 kursi. Iwan bilang, angka itu tidak mustahil, melihat pesaingnya memiliki kekurangan yang mencolok, sementara partainya tetap stabil.

Keadaan itu menurutnya bisa dimanfaatkan dan dikelola dengan baik. "Dari akar rumput kita tetap solid. Makanya kami akan capai target itu," katanya kepada ERA, Senin (18/7/2022).

“Insyaallah kami optimistis tumbangkan dominasi Partai Golkar di Sulawesi Selatan,” tegas AIA.

Rekomendasi