Lewat Berminggu-minggu, Wanita di Jerman Tak Sadar Menang Lotre Rp563 Miliar

| 31 Jul 2021 12:25
Lewat Berminggu-minggu, Wanita di Jerman Tak Sadar Menang Lotre Rp563 Miliar
Ilustrasi petugas lotre. (Foto: Unsplash)

ERA.id - Pengelola kuis lotre mengatakan seorang wanita di Jerman selama berminggu-minggu tak menyadari bahwa tiket yang ia bawa di dompet ternyata memenangi undian senilai 33 juta euro atau setara Rp563 miliar.

Melansir AP News, Lotto Bayern, Rabu lalu, menyebut seorang wanita usia 45 tahun memenangi sebuah undia pada 9 Juni setelah berhasil menebak tujuh angka di sebuah tiket lotre di Jerman.

Pengelola lotre tersebut mengutip pernyataan sang wanita, yang identitasnya tidak disebutkan: "Saya masih pusing saat memikirkan bahwa saya dengan gegabah membawa ke mana-mana, selama berpekan-pekan, hampir 33 juta euro di dalam dompet saya."

Wanita tersebut - ibu dari satu orang anak - memilih angka secara acak dalam tiket lotre yang bisa dibeli dengan harga 1,2 euro atau Rp20.600. Ia mengaku tidak tertarik untuk bermain lotre lagi karena uang yang didapat "lebih dari cukup untuk saya, suami, dan anak saya," seperti dikutip pengelola lotre itu.

Pernyataan itu menyebut si wanita akan menggunakan durian runtuh itu bisa hidup dengan sehat dan berbuat lebih banyak bagi kelestarian alam.

Tags : jerman lotre
Rekomendasi