Jaga Lingkungan, Chelsea Islan Daur Ulang Sampah dan Kurangi Pemakaian Plastik

| 09 Apr 2021 11:31
Jaga Lingkungan, Chelsea Islan Daur Ulang Sampah dan Kurangi Pemakaian Plastik
Chelsea Islan (Instagram/@chelseaislan) sampah plastik daur ulang

ERA.id - Penggunaan plastik sekali pakai saat ini memang sudah dibatasi oleh pemerintah. Hal ini karena dampaknya pada pencemaran lingkungan begitu parah dan akan memberikan pengaruh buruk untuk bumi di masa depan. 

Selain pemerintah, artis cantik Chelsea Islan juga merupakan salah satu tokoh yang sering menggunakan platform media sosialnya untuk mengajak masyarakat terutama generasi muda untuk memerhatikan lingkungan, terutama penggunaan plastik. 

"Aku selalu berusaha memanfaatkan platform aku yang lumayan besar untuk memberikan edukasi soal kesehatan lingkungan. Aku ingin pengaruh aku bisa membawa dampak bagi masyarakat untuk lebih memperhatikan lingkungannya," kata Chelsea Islan, saat konfrensi pers, pada Kamis (8/4/2021). 

Chelsea mengungkapkan bahwa dirinya sudah mengurangi penggunaan sampah plastik. Meski terkadang terpaksa untuk menggunakannya, ia akan berusaha untuk mendaur ulang sampah tersebut agar tidak terbuang begitu saja dan menjadi masalah lingkungan. Tak hanya dirinya saja, Chelsea juga menyampaikan bahwa kini keluarga dan teman-temannya juga sudah melakukan hal yang sama dengannya.

"Aku sudah mengurangi penggunaaan plastik dan selalu berusaha mendaur ulang sampahku biarpun aku di rumah saja ya. Dan teman-temanku saat ini juga sudah melakukan hal yang sama," ujar Chelsea Islan. 

Artis berusia 25 tahun itu juga yakin bahwa dengan dirinya membicarakan isu lingkungan ini secara terbuka akan membawa dampak yang baik. Ia juga mengajak generasi muda Indonesia untuk lebih peduli dan berkontribusi dalam melakukan kegiatan untuk membuat lingkungan sekitar mereka lebih baik lagi.

"Kalau untuk aku percaya usaha berbagai pihak dapat memberikan dampak positif bukan hanya untuk lingkungan dan pendidikan. Untuk generasi muda aku percaya kita pasti bisa memberikan dampak yang besar untuk gerakan pemerhati lingkungan. Mulailah dari sekarang dari hal yang kecil-kecil saja sudah memberikan dampak juga," tutup Chelsea Islan. 

Rekomendasi