Jessica Iskandar Dituding Hamil Duluan, Sang Kakak Langsung Bereaksi Keras

| 24 Nov 2021 16:00
Jessica Iskandar Dituding Hamil Duluan, Sang Kakak Langsung Bereaksi Keras
Jessica dan Erick Iskandar (Instagram)

ERA.id - Jessica Iskandar kini tengah menuai sorotan publik usai mengunggah foto USG dan foto dirinya memamerkan baby bump, yang memamerkan perutnya yang sudah membesar meski kehamilannya baru diumumkan. Banyak warganet yang menuding bahwa Jessica sudah hamil duluan sebelum menikah dengan Vincent Verhaag.

Mengenai tudingan tersebut, sang kakak, Erick Iskandar memberikan responsnya. Ia menyampaikan bahwa kehamilan Jessica memang sudah direncanakan dan diinginkannya sejak lama.

"Aku bilang sama dia, you plan your life. What do you want? Lu mau punya anak? Punya anak. Lu kan sudah umur berapa nih, apa yang dia alami sekarang itu based on her plan," ujar Erick, saat tampil di kanal YouTube Melaney Ricardo.

Erick mengungkapkan bahwa Jessica sebenarnya sudah ingin menambah anak sejak menjalin hubungan dengan Richard Kyle. Namun, Richard mengaku masih belum siap dan akhirnya hubungan mereka kandas karena jalan hidup yang berbeda.

"Pengen jadi ibu gitu. Ya kita kaget memang Jedarnya pengen punya anak, tapi mantanya bilang 'no, I'm not ready'. Jalannya sudah beda deh, cuman dipaksain dulu," jelas Erick.

Ketika ditanya secara langsung soal Jessica yang dituding hamil duluan, Erick mengaku tak mempermasalahkan hal tersebut. Baginya yang penting saat Jessica mengandung dan melahirkan nanti, ia sudah berstatus menikah dan memiliki suami di sampingnya.

"Toh nggak ada masalah, ada lakinya. Kita bukan yang kayak tekdung, sudah gitu nggak tahu mau kawin atau tidak. Pokoknya lu cepat deh punya anak," pungkas Erick.

Tudingan Jessica Iskandar hamil duluan mencuat usai ia mengunggah foto USGnya. Pada foto tertera bahwa USG tersebut diambil pada 6 Apri 2021 lalu. Selain itu, pada foto terbaru Jessica, terlihat perutnya yang sudah membesar dan bak orang yang sudah hamil beberapa bulan, padahal ia menikah dengan Vincent pada 22 Oktober 2021 lalu.

Rekomendasi