ERA.id - Kabar duka datang dari dunia fashion, Virgil Abloh, pendiri brand fashion Off-White dan direktur artistik pakaian pria Louis Vuitton meninggal dunia, Minggu (28/11/2021). Meninggalnya Virgil meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan juga sederet selebriti dunia yang pernah bekerja sama dengannya.
Seperti BTS, yang merupakan brand ambassador dari Louis Vuitton. Melalui Twitter resmi, para member BTS menyampaikan duka dan perasaan bekerja sama dengan Virgil.
"RIP Virgil Abloh, kamu akan dirindukan. Itu sebuah kehormatan bisa bekerja denganmu. Seorang genius yang kreatif," tulis BTS.
Tak hanya itu, sederet model ternama dunia yang pernah bekerja sama dengan Virgil juga mengucapkan rasa sedih dan duka. Mereka membagikan foto-foto kebersamaan bersama pria yang meninggal di usia 41 tahun itu.
Seperti Kendall Jenner, ia mengaku merasa kehilangan dan patah hati kehilangan Virgil. Ia menyatakan bahwa Virgil adalah sosok yang mengajarkannya banyak hal.
"Kita kehilangan teman tersayang. Tidak ada kata yang bisa mengungkapkan perasaanku saat ini, tapi yang dapat aku katakan aku patah hati. V mengajarkanku banyak pelajaran penting, dia sangat cerdas, dia baik dan penuh dengan cinta," tulis Kendall di Instagramnya.
Tak hanya Kendall, model kakak beradik Bella dan Gigi Hadid juga menyampaikan rasa duka mereka ditinggal oleh Virgil.
"Aku patah hati kehilangan teman tersayang dan teman untuk dunia, Virgil Abloh. Dia adalah 1 dari 1. Kebaikannya dan kedermawanannya meninggalkan kesan abadi bagi tiap kehidupannya yang disentuhnya, dia membuat semua orang terlihat dan spesial," ucap Gigi Hadid.
"Aku kehilangan, dia adalah seseorang bagi semua orang. Itulah kekuatan magic yang ia punya. Dia membuat setiap orang merasa spesial dengan cara apapun yang ia bisa," kata Bella Hadid.
Lebih lanjut, Hailey Baldwin juga membagikan kenangannya bersama Virgil Abloh. Termasuk kenangan berharga di mana Virgil menjadi desainer gaun pengantinnya untuk acara pernikahannya dengan Justin Bieber.
"Aku tidak akan pernah bisa mengekspresikan bagaimana bersyukurnya aku mengenal dan bekerja dengannya. Dari berjalan di runways miliknya hingga memiliki desain luar biasanya untuk gaun pengantinku dan semua momen hebat lainnya, itu selalu memberiku semangat. Kami mencintaimu Virgil," tutur Hailey Baldwin.
Sementara itu, Virgil Abloh sendiri meninggal dunia setelah dua tahun berjuang melawan angiosarcoma jantung atau kanker agresif yang langka. Ia meninggalkan istrinya Shannon Abloh serta dua anaknya, Lowe dan Grey.