Merinding! Wanita Indigo Ramal Peristiwa di 2022, Banyak Musibah Kecelakaan Transportasi dari Kereta hingga Pesawat

| 25 Dec 2021 15:29
Merinding! Wanita Indigo Ramal Peristiwa di 2022, Banyak Musibah Kecelakaan Transportasi dari Kereta hingga Pesawat
Ramalan kecelakaan 2022 (Dok: YouTube/Ganjil Misteri)

ERA.id - Wanita indigo Dewi Diadiva meramalkan banyak musibah yang akan terjadi di tahun 2022. Dewi menyebut akan ada banyak kecelakaan transportasi yang terjadi sepanjang tahun 2022.

Dari hasil terawangannya tentang peristiwa hingga musibah yang akan terjadi di Indonesia, Dewi menyampaikan nantinya akan ada insiden kecelakaan kereta api yang menelan korban.

"Transportasi ada seperti yang pernah Mami juga katakan di minggu lalu. Itu seperti transportasi kayak kereta api, kayak dua arah tapi aku lihat cuma meleset, benturan sih cuma gak (kencang). Ada juga sih beberapa korban," kata Dewi dalam video di YouTube Ganjil Misteri, Sabtu (25/12/2021).

Lalu, kata Dewi, kereta api yang akan mengalami kecelakaan itu tergolong kereta api kelas menengah yang memiliki tampilan bagus. Dia juga mengungkap ciri-ciri lain dari kereta api yang mengalami kecelakaan memiliki sarung bantal berwarna biru dan putih.

"Pas aku cuma lihat gitu sarung bantalnya itu warna biru sama putih," jelasnya.

Selain kecelakaan kereta api, Dewi juga mengungkap akan ada kecelakaan pesawat udara domestik. Namun sayangnya Dewi tidak mengungkap pesawat domestik jenis apa yang akan mengalami kecelakaan itu. Namun menurutnya kecelakaan pesawat akan terjadi pada pertengahan tahun 2022 antara bulan Maret hingga April.

"Pesawat domestik bukan luar artinya seputaran Indonesia aja. Aku lihat cuma pulau kita yang dilihatin. (kejadian) pertengahan ya 3 sampai 4 bulan lagi," tegasnya.

Tidak sampai di situ saja, kecelakaan transportasi juga akan dialami oleh sebuah kapal laut yang tenggelam akibat kelebihan muatan. Kapal yang membawa banyak penumpang itu digambarkan akan menelan beberapa korban.

Tetapi Dewi mengatakan korban dari tenggelamnya kapal itu tidak akan banyak. Sebab saat kejadian banyak kapal kecil yang akan menolong dan menyelamatkan para penumpang.

"Kayaknya kapal penumpang tapi nggak terlalu besar sih kapalnya. Kayaknya kelebihan muatan, ada korban juga tapi nggak terlalu banyak karena sempat ada bantuan juga. Jadi mungkin yang aku lihat sih ada beberapa kapal kecil yang menolong. Jadi nggak terlalu yang wah banget, korban ada tapi nggak tahu berapanya," ungkap Dewi.

Meski pun meramalkan berbagai peristiwa dan juga kecelakaan transportasi di tahun 2022, Dewi menegaskan hal ini hanya hasil dari terawangannya saja. Dewi juga meminta agar masyarakat lebih berhati-hati lagi di tahun depan.

Rekomendasi