Ronaldo Effect 'Cekik' Fans Parma

| 30 Jul 2018 13:32
<i>Ronaldo Effect</i> 'Cekik' Fans Parma
Cristiano ROnaldo (Twitter @forzajuventus2017)
Turin, era. id - Kedatangan superstar Portugal, Cristiano Ronaldo ke Serie A benar-benar membuat dampak besar di segala aspek. Salah satunya, harga tiket pertandingan antara Juventus kontra Parma pada pekan ketiga menjadi jauh lebih mahal.

Ronaldo hijrah dari Real Madrid ke Juventus pada musim panas ini dengan nilai transfer 100 juta euro (88 juta poundsterling/117 juta dolar AS). Ini merupakan partisipasi pertama Ronaldo di liga papan atas Italia sepanjang kariernya.

Jika sebelumnya Ronaldo hanya melawan klub-klub besar Italia di Liga Champions, kali ini seluruh fans di klub-klub papan tengah dan papan bawah Serie A akan mendapatkan kesempatan menyaksikan sang bintang mengunjungi kandang mereka.

Salah satunya Parma, yang baru kembali ke Serie setelah sebelumnya bermain di Serie C dan Serie B. Pada pekan ketiga Gialloblu akan menjamu Juventus, dan jika fans belum mendapatkan tiket pertandingan mereka harus membelinya dengan harga di atas normal.

Dilansir dari Tuttosport, harga normal tiket di kelas/seksi North End stadion adalah 25 euro. Tapi jika kamu membelinya di tahap kedua penjualan maka harganya naik menjadi 178 euro!

Berapa persenkah kenaikannya? Gambarannya seperti ini. Jika kamu membeli tiket untuk satu musim di kelas tersebut, harganya hanya 190 euro.

Dan akan lebih buruk lagi jika kamu berpindah kelas. Tiket seharga 60 euro naik menjadi 199 euro, 70 euro jadi 233 euro, 100 euro jadi 386 euro dan 150 euro jadi 450 euro. Gokil, kan?

Baca Juga : Bukan Uang Lagi yang Dicari Ronaldo

Tags : liga italia
Rekomendasi