Tim Bulu Tangkis Putri Kandas di Semifinal

| 21 Aug 2018 16:18
Tim Bulu Tangkis Putri Kandas di Semifinal
Ilustrasi (http://m.badmintonindonesia.org)
Jakarta, era.id - Tim bulutangkis Indonesia dikandaskan Jepang dengan skor 3-1 di babak semifinal Asian Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (21/8/2018). Harapan medali emas kini bergantung pada nomor perorangan.

Di nomor single putri, Gregoria Mariska Tunjung berhasil mengalahkan Akane Yamaguchi dan membawa Indonesia unggul 1-0.

Gregoria menang lewat partai dramatis dengan skor 21-16, 9-21, 21-18. Gregoria tampil luar biasa dengan permainan cantik yang diwarnai sejumlah pukulan tipuan.

Di partai kedua, pasangan ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu dikalahkan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota 13-21 12-21. Skor sementara 1-1.

Sejak awal Greysia/Apriyani  bermain di bawah tekanan lawan. Mereka tertinggal jauh 5-11 di interval game pertama. Pada game kedua, Greysia/Apriyani kembali tertinggal jauh hingga 11-18 dan semakin sulit untuk mengejar. 

Di game ketiga, tunggal putri Fitriyani dikalahkan Nozomi Okuhara 21-19 4-21 10-21. Jepang berbalik unggul, 2-1.

Indonesia harus mengakui keunggulan Jepang setelah ganda putri Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta takluk dari  Misaki Matsumoto/Ayaka Takahashi 13-21 10-21 di game keempat. Skor 3-1 untuk kemenangan Jepan. Indonesia pun gagal melaju ke final.

Kini, harapan medali emas Indonesia tinggal di cabang olahraga bulutangkis ada di nomor perorangan yang akan dimainkan pada 23 Agustus 2018 di Istora Senayan.

Baca Juga : Dua Medali Emas dari balap Sepeda Downhill

Rekomendasi