Billie Eilish Jadi Penyanyi Termuda Pengisi Soundtrack Film James Bond

| 18 Feb 2020 16:16
Billie Eilish Jadi Penyanyi Termuda Pengisi <i>Soundtrack</i> Film <i>James Bond</i>
Billie Eilish. (Instagram/Billie Eilish)

Jakarta, era.id - Penyanyi Billie Eilish membawakan lagu barunya yang berjudul "No Time to Die". Musik barunya ini dijadikan sebagai soundtrack film James Bond. Lagu yang ia perkenalkan ini merupakan hasil kolaborasi bersama kakaknya, Finneas. 

Eilish adalah penyanyi termuda sepanjang sejarah James Bond untuk menulis dan merekam soundtrack film tersebut.

"Bagaimanapun juga, rasanya gila bisa jadi bagian dalam (film) ini," kata Eilish. 

"Bisa mengisi lagu tema untuk sebuah film yang merupakan seri legendaris adalah sebuah kehormatan besar. James Bond adalah film waralaba terkeren yang pernah ada. Saya masih terkejut," ucapnya.

Eon Production (rumah produksi yang berhasil mendapatkan original soundtrack James Bond selama 60 tahun) melakukan kolaborasi dengan Billie Eilish dan Finneas O’Connell sebagai pengisi soundtrack James Bond.

"No Time To Die" memiliki aransemen yang cukup berbeda dari lagu-lagu lain yang pernah dibawakan Billie Eilish dalam project pribadinya. Dibuka dengan instrumen piano yang tenang dengan chord-chord minor. Kemudian secara bertahap diakselerasi dengan instrumen orkestra yang sudah menjadi ciri khas original soundtrack James Bond.

James Bond atau agen 007 adalah film Hollywood pada era 60-an yang hingga kini masih terus berjalan. Film James Bond selalu mempertahankan style sebagai produksi film.

Sebelum lagu "No Time to Die", terdapat dua lagu sebagai pengisi soundtrack James Bond sekaligus mendapatkan penghargaan di Academy Award.

Lagu tersebut dibawakan oleh penyanyi asal Inggris, Adele yang pernah mengisi soundtrack James Bond berjudul "Skyfall" (James Bond Skyfall) dan lagu dari "Writing's On the Wall" (James Bond Spectre) dari Sam Smith. 

Pada 18 Februari 2020, untuk pertama kalinya Eilish membawakan lagu soundtrack di Brit Award di London. Tak sendirian, penyanyi muda ini ditemani oleh kakaknya sekaligus tamu spesial Hans Zimmer dan Jonny Marr.

Pada acara bergengsi Grammy Awards, Billie Eilish mendapatkan kesuksesan yang besar. Dirinya sukses meraih piala Grammy pada kategori Album of the Year, Song of the Year, Record of the Year, dan Best New Artist. Sedangkan sang kakak, Fineas sukses mendapatkan piala Grammy untuk kategori Producer of the Year, Non-Classic