Final NBA Kedelapan Beruntun LeBron James

| 28 May 2018 15:05
Final NBA Kedelapan Beruntun LeBron James
LeBron James (Sumber: Cleveland Cavaliers)
Boston, era.id - LeBron James masih teramat jago. Pertandingan melawan Bolton Celtics Minggu malam membawanya ke laga final NBA untuk musim kedelapan secara beruntun, termasuk empat kali berturut-turut bersama timnya, Cleveland Cavaliers.

Capaian yang lumayan gokil, meski jelas enggak lebih baik dari Bill Russell yang masih memegang rekor dengan sepuluh final NBA beruntun.

Jalan King James untuk menyamai capaian Bill masih lumayan jauh. Sebab, di antara dirinya dan Bill masih ada Tom Heinsohn dan Sam Jones yang sama-sama mencapai sembilan final NBA beruntun.

Enggak cuma itu. Dalam laga final wilayah timur itu, LeBron juga jadi bintang dengan mencetak 35 poin, 15 rebound, dan sembilan assist. Cukup untuk membawa Cavaliers kembali ke final NBA dengan kemenangan 87-79.

 

Di laga puncak nanti, Cavaliers akan berhadapan dengan pemenang gim ketujuh putaran final wilayah barat antara Houston Rockets dan Golden State Warriors.

Kalau takdir mempertemukan Cavaliers dengan Warriors, maka laga final nanti bakal jadi pertemuan keempat kedua tim dalam laga Final NBA. 

Dalam catatan yang dihimpun era.id, Cavaliers dan Warriors sama kuatnya. Dalam tiga Final NBA terakhir, kedua tim menggilir trofi bergantian.

Pada 2015, Warriors berhasil mengalahkan Cavaliers. Lalu, pada 2016, Cavaliers membalas kekalahan mereka. Tahun 2017, Warriors kembali merebut trofi NBA dari Cavaliers.

Sekarang, tinggal tunggu saja hasil pertandingan antara Rockets dan Warriors pada Kamis (31/5) mendatang.

Rekomendasi