Monyet Peliharaan Kabur dari Kandang Bikin Warga Karanganyar Tangerang Panik, Tertangkap Usai Dipancing Pakai Kacang

| 09 Mar 2023 16:07
Monyet Peliharaan Kabur dari Kandang Bikin Warga Karanganyar Tangerang Panik, Tertangkap Usai Dipancing Pakai Kacang
Monyet yang kabur menganggu warga di RT 02, RW 02 Lio Baru, Kelurahan Karang Anyar, Kota Tangerang. (Muhammad Iqbal)

ERA.id - Lepasnya seekor monyet jantan peliharaan milik salah satu warga di RT 02, RW 02 Lio Baru, Kelurahan Karang Anyar, Kota Tangerang membuat geger dan panik warga sekitar. Primata yang lepas itu pun viral di media sosial berkeliaran di atas atap rumah rumah warga sampai ke Masjid selama dua hari.

Guna mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan, warga setempat dan petugas BPBD Kota Tangerang pun berupaya menaklukan mamalia tersebut dengan cara menjebak.

Salah satu warga, Arief menyebutkan, binatang tersebut adalah salah satu milik warga sekitar yang terlepas akibat lupa menggembok kandangnya. Alhasil monyet tersebut kabur dan berkeliaran di atas atap rumah warga.

"Kemarin kami bersama para petugas BPBD menjebak dengan cara dijerat menggunakan umpan kacang kulit. Alhamdulillah selama dua hari kita pancing, binatang yang sempat viral di medsos ini pun sudah ada di kandangnya lagi," ujarnya saat ditemui wartawan, Kamis (9/3/2023).

Arief mengatakan, pemilik dari primata itu pun sudah disarankan oleh masyarakat setempat untuk lebih teliti lagi dan tidak ceroboh. Hal tersebut supaya tidak terulang kembali dan tidak ada memakan korban pada anak.

Sementara, Robi (42) sang pemilik mengaku sangat bersalah atas kejadian tersebut. Dirinya berjanji akan lebih betul-betul teliti lagi untuk memperhatikan peliharaannya itu.

"Saya mohon maaf kepada semua warga, dan terima kasih pada warga dan petugas yang sudah mau membantu menangkap nih monyet. Saya janji, kejadian ini gak bakal terulang lagi untuk yang kedua kalinya," ucapnya.

"Saya pelihara monyet ini baru 3 bulan, jadi belom jinak ini peliharaan saya mas," ungkapnya.

Untuk diketahui viralnya di media sosial terkait seekor monyet jantan yang kabur dari kandangnya itu sempat membuat panik warga sejak hari Senin dan Selasa (6-7/2/2023).

Alhasil, pada hari Rabu kemarin warga pun berhasil menangkapnya dengan cara dijebak menggunakan umpan kacang.

Rekomendasi