ERA.id - Seorang pemotor tewas usai menabrak tiang Stasiun MRT Blok M BCA, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu pukul 03.00 WIB.
"Terjadi kecelakaan tunggal menyebabkan korban meninggal dunia YA (24) dan penumpangnya NA (20) mengalami luka berat," kata Kapolsek Kebayoran Baru Kompol Tribuana Roseno, Minggu (23/7/2023).
Seno menuturkan kejadian di Jalan Panglima Polim Raya arah selatan itu, menurut keterangan saksi, YA kurang hati-hati sehingga tidak dapat mengendalikan kendaraannya.
"YA yang berboncengan dengan NA tidak dapat mengendalikan kendaraannya sehingga oleng ke kanan dan menabrak tiang Stasiun MRT Blok M BCA yang berada di sisi kanan jalan," katanya.
Dari kecelakaan itu, pengemudi YA tewas dan penumpang NA menderita luka di kepala, lutut kaki kiri dan kanan.
"Kami memintakan hasil visum mayat di RSUP Fatmawati dan memintakan visum luka di Rumah Sakit Pertamina Kebayoran Baru," katanya.
Polisi masih menyelidiki insiden untuk mencari keterangan lainnya mengenai dugaan penyebab kecelakaan tersebut.
Adapun satu unit sepeda motor berpelat nomor G 4094 ME diperiksa pihak Kepolisian untuk mendalami kasus tersebut. "Kecelakaan tersebut saat ini tengah ditangani oleh Unit Laka Satwil Jakarta Selatan Tim I," katanya.