Polisi Telusuri Kasus Pemotor Tewas Usai Terjerat Kabel Melintang di Palmerah Jakbar

| 03 Aug 2023 10:25
Polisi Telusuri Kasus Pemotor Tewas Usai Terjerat Kabel Melintang di Palmerah Jakbar
Ilustrasi kabel semrawut. (Dok. Anies Baswedan)

ERA.id - Polisi memeriksa tiga saksi atas kecelakaan tunggal yang dialami pemotor bernama Vadim (38) akibat kabel melintang di Jalan Brigjen Katamso, Palmerah, Jakarta Barat, Jumat (28/7) malam.

"Ada tiga saksi yang kami periksa dan kita mintakan keterangan yakni dari anggota Kepolisian, teman korban, dari keluarga korban," kata Kepala Unit Penegakan Hukum (Kanit Gakkum) Polres Metro Jakarta Barat, AKP Agus Suwito, Rabu kemarin.

Dalam kecelakaan tersebut, korban meninggal saat dirawat di Rumah Sakit Pelni.

"Pada saat  itu anggota ke TKP, cek TKP, korban masih dalam keadaan hidup. Dalam perjalanan ke rumah sakit juga masih dalam keadaan hidup. Namun saat menjalani perawatan di rumah sakit, korban meninggal," ungkap Agus.

Ia menyebut pihaknya masih menyelidiki penyebab langsung dari kecelakaan tersebut.

"Masih kita kembangkan apa penyebab kecelakaan. Dari info yang pertama, masih akibat lepas kendali," ungkap dia.

Lepas kendali, lanjut dia, yang disebabkan karena kelalaian pengendara itu sendiri menyebabkan kecelakaan terjadi. Pihaknya masih menyelidiki terkait penyebab langsung kecelakaan.

Agus menambahkan pada malam terjadinya kecelakaan, pihaknya langsung menghubungi Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Jakarta Barat.

"Pada saat malam itu juga kami hubungi Bina Marga untuk membetulkan kembali kabel yang melintang, sehingga tidak mengganggu pengendara lagi," ungkapnya.

Ia menyebut kabel yang melintang tersebut bukan melintang dari bawah ke atas. "Itu agak bentuk U begitu. Sehingga bisa yang dari ujung tengah itu bisa rendah yang pinggir agak tinggi," jelas dia.

Selain itu, ia menambahkan bahwa kondisi kabel yang menjuntai tersebut awalnya tidak ditabrak oleh pengendara yang mengalami kecelakaan.

"Info dari awal, itu kabel tingginya sekitar satu sampai satu setengah meter. Masalah kabel itu masih kita selidiki lagi," jelas Agus.

Lebih lanjut, ia mengatakan pihaknya juga akan memeriksa pihak Sudin Bina Marga Jakarta Barat terkait kecelakaan tersebut. "Iya, nanti kami periksa," kata dia.

Rekomendasi