Bus Pariwisata Terbakar di Tol Jaktim, 58 Anak TK Selamat

| 24 Oct 2024 14:30
Bus Pariwisata Terbakar di Tol Jaktim, 58 Anak TK Selamat
Satu unit bus pariwisata yang mengangkut 58 orang anak TK terbakar hingga hangus (Dok. Istimewa)

ERA.id - Km 03 Tol Wiyoto Wiyono, Jatinegara, Jakarta Timur (Jaktim), Kamis (24/10/2024) pagi ini. Sopir meminta puluhan anak TK tersebut turun saat api mulai menyambar.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menjelaskan bus tersebut hendak membawa rombongan anak TK yang melakukan manasik haji di Pondok Gede, Jakarta Timur. Puluhan anak TK itu dijemput di kawasan Cikeas.

"Setelah menjemput para rombongan manasik haji tersebut lanjut mengarah ke daerah Pondok Gede Jakarta Timur dengan kondisi bus tidak ada kendala," kata Latif kepada wartawan, Kamis (24/10/2024).

Sepulang dari manasik, rombongan anak TK itu menuju ke Ancol untuk rekreasi. Namun di tengah perjalanan, bus tersebut mengalami kendala pada bagian AC sehingga sopir memberhentikan bus di Km 3 Jalan Tol Wiyoto Wiyono. Sopir lalu mengecek aki AC dan dia melihat ada percikan api.

"Pada saat sopir turun dan melihat aki AC yang berada di belakang bus, pada saat dibuka sudah ada percikan api. Setelah itu supir memberitahu saksi 1 untuk membantu memadamkan api, kemudian supir memerintahkan rombongan yang ada di dalam bus keluar dari bus tersebut," jelasnya.

Terpisah, Kasiops Sudin Gulkarmat Jaktim, Abdul Wahid mengatakan sebanyak 3 unit mobil pemadam kebakaran dan 13 personel damkar diturunkan untuk memadamkan api di bus tersebut.

"Penyebab (bus terbakar diduga karena) korsleting AC," kata Abdul Wahid.

Dia menambahkan tidak ada korban dalam insiden tersebut. Semua anak TK yang ada dalam bus selamat.

Rekomendasi