ERA.id - Usai mengumumkan tanggal perilisan lagu terbaru, BLACKPINK kini membagikan jadwal tur dunia kedua mereka. Jadwal tersebut diunggah di akun media sosial resmi BLACKPINK, pada tengah malam waktu Korea, Selasa (9/8/2022).
Terlihat pada jadwal bahwa girl group dengan 4 anggota itu akan memulai tur dengan konser di Seoul pada 15 dan 16 Oktober 2022. Usai Seoul, mereka akan melanjutkan tur ke Amerika Serikat hingga November, kemudian Desember tur ke beberapa negara di Eropa.
Memasuki awal tahun 2023, BLACKPINK melanjutkan turnya ke Asia, dimulai dari Bangkok, Thailand, pada 7 dan 8 Januari. Pada bulan Maret tepatnya tanggal 11, BLACKPINK akan menyambangi Jakarta, sebagai tujuan konser selanjutnya.
Agensi mereka, YG Entertainment menyampaikan bahwa sudah merancang tur BLACKPINK dalam skala besar, yang akan menciptakan sejarah baru bagi girl group Korea. Mereka juga menyampaikan bahwa beberapa konser akan diadakan di venue yang besar.
"Kami merancang dan merencanakan tidak hanya tur arena, tetapi juga tur stadium. Kamu bekerja sama untuk menciptakan penampilan terbaik dengan staf terbaik di setiap bidang," jelas YG Entertainment dilansir dari Soompi.
Sementara itu, BLACKPINK sendiri akan comeback setelah vakum aktivitas grup selama dua tahu, dengan merilis lagu "Pink Venom" pada 19 Agustus 2022. Kemudian dilanjutkan dengan merilis album kedua pada September dan tur dunia yang dimulai Oktober 2022.