Menentukan Posisi Terbaik Nonton Konser Coldplay di GBK Jakarta

| 17 May 2023 20:05
Menentukan Posisi Terbaik Nonton Konser Coldplay di GBK Jakarta
Coldplay dalam sebuah konser (Twitter @coldplay)

ERA.id - Tiket konser Coldplay di Jakarta mulai dijual hari ini. Penjualan presale dijual 17—18 Mei 2023, sedangkan penjualan public on sale dilakukan pada 19 Mei 2023. Sebelum membeli tiket, ada baiknya Anda tahu posisi terbain nonton konser Coldplay di GBK, Jakarta.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu TEM Entertainment dan PK Entertainment mengumumkan bahwa Coldplay akan menggelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 15 November 2023.

Stadion GBK (Indonesiagoid)

Harga Tiket Konser Coldpay dan POV

Harga tiket konser Coldplay terbagi atas sebelas kategori dengan sudut padang atau point of view (POV) yang tentu berbeda-beda. Inilah rincian harga tiket konser Coldplay berdasarkan kategori kelasnya.

·         CAT 8 (Numbered Seating) Restricted View: Rp800.000

·         CAT 7 (Numbered Seating) Restricted View: Rp1.250.000

·         CAT 6 (Numbered Seating): Rp1.250.000

·         CAT 5 (Numbered Seating): Rp1.750.000

·         CAT 4 (Numbered Seating): Rp2.500.000

·         CAT 3 (Numbered Seating): Rp3.250.000

·         CAT 2 (Numbered Seating): Rp4.000.000

·         Festival (Free Standing): Rp3.500.000

·         CAT 1 (Numbered Seating): Rp5.000.000

·         My Universe (Festival): Rp5.700.000

·         Ultimate Experience (CAT 1): Rp11.000.000

Harga tersebut belum termasuk pajak (15 persen) dan biaya layanan (5 persen).

Posisi Terbaik Nonton Konser Coldplay di GBK

Dikutip Era.id dari WashingtonPost, Trevor Cox, profesor teknik akustik dari Universitas Salford Inggris, memberikan penjelasan mengenai posisi terbaik menonton konser di dalam stadion.

Dia mengatakan, di udara terbuka suara yang dihasilkan oleh penampil akan mudah menghilang dan sedikit menggema. Gelombang suara tersebut bergerak ke luar dan ke atas tanpa membentur apa pun (tidak seperti konser di dalam ruangan).

Terkait hal tersebut, dia memberikan beberapa saran terkait posisi yang baik untuk menonton konser di stadion. Pertama, tidak terlalu dekat dengan pengeras suara (speaker).

Suara yang keluar dari pengeras suara dalam konser di luar ruangan dirancang agar mampu menjangkau penonton yang jauh dari panggung. Oleh sebab itu, suara dari pengeras suara akan terdengar sangat keras. Anda sebaiknya berada beberapa meter dari pengeras suara tersebut.

Tips selanjutnya adalah mencari letak meja penata suara (mixer). Penata suara biasanya berada di posisi yang bisa mendapatkan suara dengan jelas dan baik. Berada di dekat penata suara memungkinkan Anda mendapatkan kualitas suara yang baik.

Secara umum, mereka berada di sekitar dua pertiga jarak antara panggung dan bagian belakang area penonton. Namun, jika penata suara ada di sisi panggung, hal ini menjadi hal yang sulit dilakukan.

Terakhir, Trevor mengatakan bahwa posisi terbaik menonton konser di stadion adalah area tempat duduk yang agak menyamping di bagian bawah denah panggung. Jadi, kelas berapakah posisi terbaik nonton konser Coldplay di GBK? Anda bisa mengeceknya sendiri.

Rekomendasi