Profil Nasida Ria, Grup Kasidah Indonesia yang Viral Tampil di Jerman

| 21 Jun 2022 14:00
Profil Nasida Ria, Grup Kasidah Indonesia yang Viral Tampil di Jerman
Nasida Ria (Instagram/nasidariasemarang)

ERA.id - Grup Kasidah asal Semarang, Nasida Ria tengah menjadi perbincangan publik usai mencuri perhatian dengan penampilan mereka di kancah internasional. Mereka baru saja manggung di Kassel Jerman, dalam acara Opening Week Music Program Documenta Fifteen.

Di balik prestasi mereka yang mendunia, terdapat beberapa fakta menarik tentang Nasida Ria yang perlu diketahui. Apa saja itu? Simak ulasannya berikut ini.

1. Sudah dibentuk sejak tahun 1975

Nasida Ria (Instagram/nasidariasemarang)

Dilansir dari Wikipedia, Nasida Ria sudah dibentuk sejak tahun 1975, oleh HM Zain, seorang guru qiraah di Semarang, Jawa Tengah. Ia mengumpulkan 9 siswanya, yakni Mudrikah Zain, Mutoharoh, Rien Jamain, Umi Kholifah, Musyarofah, Nunung, Alfiyah, Kudriyah dan Nur Ain, yang kemudian dibentuk menjadi sebuah grup.

2. Jatuh bangun karier Nasida Ria

Awal merintis karier, Nasida Ria hanya menggunakan rebana sebagai alat musik. Kemudian Wali Kota Imam Soeparto Tjakrajoeda akhirnya menyumbangkan alat-alat musik untuk mereka gunakan.

Nasida Ria merilis album perdananya yang bertajuk Alabaladil Makabul, yang terinspirasi dari musik Arab. Meski awalnya merilis lagu berlirik bahasa Arab, Nasida Ria akhirnya memilih untuk membuat lagu bahasa Indonesia usai diberi saran oleh Kiai Ahmad Buchori Masruri.

Setelah tahun 2000, Nasida Ria mengalami beberapa perubahan pada anggota, karena ada yang memilih keluar dan ada yang meninggal dunia. Kini, Nasida Ria memiliki 12 anggota, dengan manajernya anak dari HM Zain, yakni Choliq Zain.

3. Genre dan lagu populer

Nasida Ria merupakan grup musik dengan gaya Arab klasik, yang juga dilengkapi dengan musik modern. Lagu-lagu Nasida Ria sering mengadaptasi irama tradisional Arab.

Sementara itu, beberapa lagu Nasida Ria yang populer di antaranya adalah "Pengantin Baru", "Jilbab Putih", "Tahun 2000", "Kota Santri", "Anakku", dan lainnya.

4. Penampilan di kancah internasional

Selain tampil di Jerman baru-baru ini, Nasida Ria ternyata sudah sering tampil di beberapa negara. Mereka pernah menghadiri konser di Malaysia untuk merayakan Tahun Baru Islam.

Sebelumnya, Nasida Ria juga pernah tampil di Berlin, Jerman, tepatnya di Haus der Kulturen der Welt, yang mana mereka diundang tampil dalam sebuah pameran budaya Islam.

Rekomendasi