Bahas Kasus Penembakan Brigadir J, Kapolri Datang ke DPR Bersama Timsus

| 24 Aug 2022 11:14
Bahas Kasus Penembakan Brigadir J, Kapolri Datang ke DPR Bersama Timsus
Rapat Komisi III DPR bersama Kapolri (Gabriella Thesa/ ERA)

ERA.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri rapat kerja dengan Komisi III DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (24/8/2022). Agenda rapat akan membahas kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo di Kawasan Duren Tiga, Jakarta pada 8 Juli 2022.

Kapolri Sigit terlihat hadir sekitar pukul 10.00. Rapat pun dimulai sekitar 10.06 dengan dipimpin oleh Ketua Komisi III DPR RI Bambang Wuryanto. Kapolri Sigit melaporkan, hari ini dirinya datang dengan didampingi oleh tim khusus (timsus) berjumlah 18 orang.

"Kami hadir bersama-sama timsus 18 orang, dan kami sampaikan bahwa dalam hal penanagnan kasus ini kami solid, pak," kata Sigit.

Sigit terlihat didampingi Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono, Dankorbrimob Komjen Anang Revandoko, Irwasum Komjen Agung Budi Maryoto, Kadiv Humas Irjen Dedi Prasetyo, As SDM Kapolri Irjen Wahyu Widada, Kadiv Propam Irjen Syahardiantono.

Serta, Asrena Kapolri Irjen Wahyu Hadiningrat, Kadiv TIK Irjen Slamet Uliandi, Dirtipidum Bareskrim Brigjen Andi Rian Djajadi, hingga Dirtipidsiber Bareskrim Brigjen Asep Edi Suheri.

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menjelaskan, Kapolri akan membeberkan perkembangan kasus pembunuhan berencana Brigadir J yang melibatkan Ferdy Sambo.

"Bapak Kapolri juga akan menyampaikan tentang progres yang sudah dilaksanakan oleh timsus baik dari penyidikan maupun juga dari inspektorat khusus nanti pak Kapolri akan menyampaikan kepada seluruh Komisi III begitu," ujar Dedi.

Kapolri dan Timsus juga telah menyiapkan berkas-berkas untuk menjawab pertanyaan para anggota Komisi III DPR RI. Seluruh anggota timsus juga lengkap hadir.

"Pak Kapolri sudah menyiapkan termasuk dari timsus juga sudah menyiapkan apabila ada beberapa hal yang memang nanti didalami oleh seluruh anggota Komisi III," kata Dedi.

Rekomendasi