Wagub Riza: Heru Budi Hartono Bakal Dilantik Jadi Pj Gubernur DKI Jakarta 17 Oktober

| 10 Oct 2022 19:42
Wagub Riza: Heru Budi Hartono Bakal Dilantik Jadi Pj Gubernur DKI Jakarta 17 Oktober
Heru Budi Hartono (Antara)

ERA.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono akan dilantik sebagai Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta pada 17 Oktober mendatang.

"Ya nanti kan Pak Heru insya Allah tanggal 17 (Oktober 2022) dilantik ya," kata Riza Patria di Pasar Baru, Jakarta Pusat, Senin (10/10/2022).

Riza mengatakan Heru tidak dilantik pada 16 Oktober lantaran dirinya dan Anies masih menjabat.  

"Ya kan aturannya selesai tanggal 16 kita. Ya kan kita habisnya 16 (Oktober 2022) jam 24.00 WIB," ucapnya.

Lebih lanjut, Riza mengatakan Heru sudah mengerti birokrasi di Pemerintahan Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Politikus Partai Gerindra ini mendukung penuh Heru menjadi Pj Gubernur DKI Jakarta.

"Jadi beliau orangnya mumpuni, pantes, dan insya Allah di bawah kepemimpinan Pak Heru, Jakarta insya Allah akan lebih baik," kata Riza.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Heru Budi sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta. Jokowi meminta Heru untuk menangani permasalahan banjir dan macet.

Menurut dia, hal itu merupakan persoalan utama yang terjadi di Jakarta.

"Harus ada progres perkembangan yang signifikan, yang ketiga hal yang berkaitan dengan tata ruang," jelas Jokowi di Istana Negara, Senin.

Jokowi pun mengungkap alasan memilih Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta. Dia menyatakan telah mengenal lama sosok Heru Budi sejak Gubernur di DKI Jakarta.

Dia juga mengaku sangat mengetahui rekam jejak serta kemampuan Heru Budi saat masih menjabat di Provinsi DKI Jakarta.

"Saya tahu betul rekam jejak secara bekerja, kapasitas, kemampuan saya tahu semuanya dan komunikasinya sangat baik dengan siapapun sehingga kita harapkan nanti ada percepatan percepatan," jelas Jokowi.

Rekomendasi