PSI Dekat dengan Prabowo, Pasangan AMIN Minder Minta Dukungan Kaesang?

| 26 Sep 2023 09:55
PSI Dekat dengan Prabowo, Pasangan AMIN Minder Minta Dukungan Kaesang?
Anies Baswedan-Cak Imin saat tiba di Kantor DPP PKS (VOI)

ERA.id - Bakal calon wakil presiden (bacawapres) dari Koalisi Perubahan Muahimin Iskandar alias Cak Imin belum mengambil keputusan, apakah akan mengajak PSI mendukung dirinya dan bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan atau pasangan AMIN pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Hal ini menanggapi ditetapkannya Kaesang Pangarep sebagai ketua umum PSI periode 2023-2028.

"Saya belum tahu, nanti kita lihat," kata Cak Imin dikutip dari keterangan video, Selasa (26/9/2023).

Sebabnya, Cak Imin mendengar kabar bahwa PSI sudah merapat mendukung Prabowo Subianto.

"Karena kita dengar sudah bergabung dengan Pak Prabowo," katanya.

Diketahui, Dewan Pembina PSI memberikan mandat kepada Kaesang sebagai ketua umum PSI yang ketiga menggantikan Giring Ganesha. Mandat itu diberikan dalam forum Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) PSI di Djakarta Theater, Jakarta Pusat pada Senin (25/9) malam.

Jabatan ketua umum ini hanya berselang dua hari sejak Kaesang memutuskan bergabung dengan PSI pada Sabtu (23/9).

Ditemui usai Kopdarnas, Kaesang mengaku dekat dan menjalin komunikasi baik dengan Prabowo maupun Ganjar Pranowo.

"Saya sama Pak Prabowo ya Alhamdulillah dekat. Sama Pak Ganjar kemarin juga ketemu di (festival musik) Pesta Pora," kata Kaesang di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Senin (25/9).

Dia juga mengaku sudah berkomunikasi dengan Prabowo maupun Ganjar soal arah dukungan politiknya maupun PSI pada Pilpres 2024.

Namun, PSI belum menentukan arah dukungan terhadap salah satu bacapres tertentu. Kaesang mengatakan, akan mendengarkan aspirasi dari akar ramput partainya.

Putra bungsu Presiden Joko Widodo itu menekankan, siapapun bacapres yang akan diusung nantinya adalah sosok yang memiliki kesamaan visi dan misi dengan PSI.

"Kita masih berkoordinasi dengan seluruh DPD dan DPW, mereka inginnya apa. Kita juga sambil menunggu siapa yang terbaik untuk kita dukung ke depannya. Balik lagi, yang penting siapa yang kita dukung itu visi dan misinya sama dengan PSI," tegas Kaesang.

Rekomendasi