Yenny Ngaku Sudah Pamit ke Prabowo untuk Dukung Ganjar-Mahfud

| 27 Oct 2023 20:07
Yenny Ngaku Sudah Pamit ke Prabowo untuk Dukung Ganjar-Mahfud
Yenny Wahid (Antara)

ERA.id - Putri Presiden keemat RI, Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Yenny Wahid mengaku sudah berpamitan kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk mendukung pasangan bakal calon presiden (bacapres) dan bakal calon wakil presiden (bacawapres), Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Namun, pesan itu tak disampaikan langsung. Melainkan lewat orang-orang terdekat Prabowo.

"Saya tidak bertemu langsung dengan Pak Prabowo. Namun saya bertemu dengan orang-orang terdekatnya, dan saya sudah sampaikan (mendukung Ganjar-Mahfud)," kata Yenny saat ditemui di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (27/10/2023).

Hanya saja Yenny bungkam soal siapa orang terdekat Prabowo yang ditemuinya.

"Rahasia lah," kata Yenny.

Diketahui, Yenny sempat berkunjung ke kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan pada Rabu (6/9). Bahkan Yenny juga sempat didampingi ibundanya, Sinta Nuriyah.

Dalam kesempatan itu, Yenny mengaku ibunya, Sinta Nuriyah memberi restu dan doa kepada Prabowo. Menteri pertahanan itu sudah dideklarasikan sebagai bakal calon presiden (bacapres).

"Bukan cuma restu, didoakan lho," ucap Yenny.

Adapun Prabowo kini resmi menggandeng Wali Kota Solo yang juga putra sulung Presiden Joko Widodo Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presidennya.

Pasangan Prabowo-Gibran diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) yangn berisi sembilan partai politik, yaitu Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, PAN, PBB, PSI, Partai Garuda, Partai Gelora, dan PRIMA.

Rekomendasi