ERA.id - Waki Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (JK) hanya tertawa saat disinggung soal wacana duet Anies Baswedan dengan Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.
Dia mengaku tak mengetahui adanya wacana tersebut.
"Ha ha ha, saya juga enggak tahu. Belum tahu," kata JK di Hotel Mulya, Senayan, Jakarta, Sabtu (22/6/2024).
Dia mempersilahkan Anies maju di Pilkada Jakarta 2024 untuk melanjutkan periode keduanya sebagai gubernur.
"Saya bilang silahkan saja," ujarnya.
Terkait anggapan bahwa Anies turun level jika maju di Pilkada Jakarta, politisi senior Partai Golkar itu menyampaikan bahwa itu pilihan politik masing-masing pribadi.
"Ya masing-masing orang punya pilihan, pilihan masing-masing yah," kata JK.
Sebelumnya, santer wacana menduetkan Anies dengan Kaesang di Pilkada Jakarta 2024.
Belakangan, putra bungsu Presiden Joko Widodo itu memberi sinyal menutup peluang berduet dengan Anies. Kaesang mengaku dirinya berbeda dengan mantan gubernur DKI Jakarta itu.
"Sekadar info aja ya buat teman-teman semua dan saya kira sudah tahu, Pak Anies sama saya kan beda," kata Kaesang saat ditemui di kantor Muhammadiyah DKI Jakarta di Jakarta Pusat, Jumat (21/6).