Ahok hingga Adian Napitupulu Bantu Kampanyekan Pramono-Rano di Pilgub Jakarta

| 28 Aug 2024 20:20
Ahok hingga Adian Napitupulu Bantu Kampanyekan Pramono-Rano di Pilgub Jakarta
Bakal calon gubernur dari PDI Perjuangan, Pramono Anung. (Era.id/Gabriella Thesa)

ERA.id - Bakal calon gubernur Jakarta, Pramono Anung memilih Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PDI Perjuangan Adian Napitupulu untuk mengomandoi tim pemenangannya di Pilgub Jakarta 2024. Pramono bersama Rano Karno bakal bertarung memperebutkan kursi Jakarta 1.

Permintaan sudah disampaikan langsung kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto.

"Saya meminta untuk Jakarta ini bisa dipimpin oleh Adian Napitupulu," kata Pramono di Kantor DPD PDIP DKI, Jakarta, Rabu (28/8/2024).

Selain Adian, Ketua DPP PDIP Basuki Tjahja Purnama alias Ahok juga akan membantu mengkampanyekan pasangan Pramono-Rano di Jakarta.

Menurut Pramono, Ahok bersama para pendukungnya yaitu Ahokers sudah mulai begerak meskipun dirinya baru saja mendaftar ke KPUD DKI Jakarta.

"Tapi Pak Ahok, dia menyampaikan bahwa dia juga akan ikut di dalam tim itu," katanya.

"Tentunya Pak Ahok bukan hanya sendiri, Pak Ahok dengan Ahokersnya mereka sekarang ini sudah mulai bergerak dan saya juga sudah berkomunikasi dengan mereka," imbuh Pramono.

Dia meyakini, Ahok akan total mengkampanyekan dirinya dan Rano di Jakarta.

"Saya yakin Pak Ahok akan all out," ucapnya.

Meskipun masih menjabat sebagai menteri sekretaris kabinet (menseskab), dia mengaku bakal fokus bekerja memenangkan Pilgub Jakarta 2024.

Dia sudah mempersiapkan diri untuk turun ke tengah masyarakat di luar jam kerjanya sebagai menseskab.

"Maka dalam waktu seminggu ini, saya akan konsentrasi di luar jam kantor, jam kerja. Kalau jam kerja ada kerja dengan presiden, pasti saya akan inikan. Saya akan betul-betul door to door, dari kecamatan ke kecematan," kata Pramono.

Diberitakan sebelumnya, Pramono Anung-Rano Karno resmi mendaftar ke KPUD Jakarta sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur pada Rabu (28/8). Keduanya menjadi peserta pertama yang mendaftarkan diri.

Adapun pendaftaran ini mengandaskan peluang Anies diusung PDIP di Pilgub Jakarta. Padahal sebelumnya nama eks Gubernur DKI Jakarta santer dikabarkan bakal diusung partai berlambang banteng tersebut.

Bahkan, Rano Karno sudah sempat bertemu Anies yang berbatik merah pada Senin, 26 Agustus atau saat Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumumkan calon kepala daerah gelombang ketiga. Pertemuan dilaksanakan di Gedung B Kantor DPP PDIP.

Rekomendasi