Ahmad Dhani Sebut Pidato Prabowo Sebagai yang Terbaik: Hampir Sejam Tanpa Teks

| 20 Oct 2024 21:00
Ahmad Dhani Sebut Pidato Prabowo Sebagai yang Terbaik: Hampir Sejam Tanpa Teks
Ahmad Dhani ngaku mau ngundang Demi Lovato untuk manggung di konser Dewa 19 (Era.id/Yesica Sitinjak)

ERA.id - Politisi Gerindra, Ahmad Dhani menilai pidato Prabowo sebagai awal pembukaan pemerintahan sebagai yang terbaik. Sebab, hampir sejam Prabowo berpidato tanpa teks.

"Semua anggota MPR ikut terdiam dan merasakan vibes semangatnya dari pidato itu sehingga anggota MPR terbawa suasana, semangat baru, semangat harapan baru kepada Bapak Presiden yang sudah dipilih 2024-2029," kata Ahmad Dhani di Kompleks Parlemen, Jakarta, Minggu (20/10/2024).

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi menyandang status sebagai presiden dan wakil presiden periode 2024-2029. Prabowo kini adalah Presiden ke-8 RI, sedangkan Gibran adalah Wakil Presiden ke-14 RI.

Prabowo dan Gibran ditetapkan sebagai presiden dan wakil presiden setelah mengucapkan sumpah jabatan dalam Sidang Paripurna MPR yang digelar di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024).

Dalam pidato perdananya sebagai presiden, Prabowo memohon doa restu kepada masyarakat Indonesia untuk membangun negeri ini yang lebih baik lagi kedepannya.

"Saya mohon doa restu saudara-saudara, mari kita bangun Indonesia di atas landasan yang sudah dirintis oleh pendahulu-pendahulu kita, mari kita belajar semua kekurangan kita akui dan kita perbaiki," ujar Prabowo.  

Rekomendasi