ERA.id - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 melaporkan adanya penambahan kasus positif sebanyak 5.418 orang per hari Sabtu (28/11/2020). Sementera jumlah kasus sembuh bertambah 4.527 orang.
Dengan penambahan itu, maka total konfirmasi positif COVID-19 di Indonesia menjadi 527.999 kasus dan kasus sembuh menjadi 441.983 orang. Sementara itu, kasus meninggal dunia bertambah 125 orang sehingga total kasus meninggal akibat COVID-19 menjadi 16.648 orang.
Dikutip dari update data Kementerian Kesehatan RI, pada tanggal 28 November 2020 pukul 12.00 WIB, hasil pemeriksaan spesimen sebanyak 46.574 spesimen, dengan jumlah kumulatif sebanyak 5.612.789 spesimen.
Adapun positivity rate mencapai 14 persen, sementara jumlah suspek kasus COVID-19 mencapai 68.606 orang.
Hingga saat ini tercatat 34 provinsi dan 505 kabupaten/kota yang terdapat kasus COVID-19. Provinsi dengan penambahan konfirmasi positif tertinggi adalah DKI Jakarta sebanyak 1.370 kasus dengan total 134.331 kasus, Jawa Tengah 1.118 kasus dengan total 52.961 kasus, Jawa Timur 453 kasus dengan total 61.071 kasus, Jawa Barat 367 kasus dengan total 51.548 kasus, dan Banten 234 kasus dengan total 12.648 kasus.
Sementara itu, provinsi dengan penambahan pasien sembuh terbanyak adalah DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Riau, dan Kalimantan Timur.