Empat Kasus Strain Baru COVID-19 Sudah Sembuh, Tak Alami Gejala Berat

| 09 Mar 2021 11:40
Empat Kasus Strain Baru COVID-19 Sudah Sembuh, Tak Alami Gejala Berat
Ilustrasi COVID-19 (Era.id)

ERA.id - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyatakan ada empat kasus strain baru COVID-19 dari Inggris atau B117 yang ditemukan di sejumlah provinsi di Indonesia. Angka ini menambah daftar temuan sebelumnya yang hanya dua kasus.

Budi mengatakan, laporan temuan kasus mutasi virus Corona B117 diketahui dari hasil identifikasi yang dilakukan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi (Kemenristek/BRIN).

"Untuk varian baru yang dari London memang di luar dari yang dua kemarin, yang sudah kita identifikasi, hasil kerja sama lab antara Kemenkes dengan Kemeristek/BRIN sudah menemukan empat lagi yang terkonfirmasi," ujar Budi dalam konferensi pers yang dikutip dari YouTube Perekonomian RI, Selasa (9/3/2021).

Budi mengatakan, empat kasus mutasi virus Corona B117 terjadi di antara tanggal 6 Januari hingga 28 Januari lalu. Serta ditemukan di empat provinsi yaitu Provinsi Sumatera Utara, Provinsi Sumatera Selatan, Provinsi Kalimantan Timur, dan Provinsi Kalimantan Selatan.

"Di Palembang, Sumatera Selatan pada 11 Januari 2021, Kalimantan Selatan 6 Januari, Balikpapan Kalimantan Timur dari 12 Februari, dan ada yang keempat itu di Medan Sumatera Utara pada 28 Januari," kata Budi.

Meski begitu, Budi memastikan empat orang dengan kasus mutasi virus Corona B117 saat ini sudah dinyatakan sembuh. Untuk tindak lanjut pencegahan, pemerintah juga telah melakukan tracing atau penelusuran kontak erat terhadap empat orang tersebut.

"Mereka sudah sembuh dan sudah keluar. Untuk tindaklanjutnya kita sedang melakukan surveillance terhadap kontak erat mereka dan sedang kita kejar agar bisa kita tes," ucap Budi.

Terpisah, Juru bicara vaksin COVID-19 Siti Nadia Tarmizi menyebut, empat orang yang terpapar mutasi virus Corona B117 selain sudah sembuh, mereka juga tidak mengalami gejala berat hingga membutuhkan perawatan ICU.

"Semuanya mengalami gejala ringan dan sedang, dan hanya melakukan isolasi terpusat, di tempat-tempat isolasi. Ada yang dirawat di rumah sakit dengan kondisi ringan sedang, tidak ada kondisi yang cenderung berat bahkan membutuhkan perawatan ICU," papar Nadia dalam konferensi pers yang dikutip dari YouTube Kemenkes RI, Selasa (9/3/2021).

Nadia juga menambahkan, dari hasil tracing terhadap empat orang tersebut juga tidak didapatkan penularan pada keluarga maupun kontak erat.

"Sampai saat ini dari proses pelacakan kasus yang kita lakukan, tidak ada keluarga atau kontak erat yang kemudian positif setelah kasus ini dinyatakan positif sebelumnya," ujarnya.

Rekomendasi