ERA.id - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengatakan fasilitas hotel untuk isolasi mandiri (isoman) tak hanya dikhususkan bagi anggota dewan yang positif COVID-19 saja. Tetapi juga untuk staf dan aparatur sipil negara (ASN) yang bekerja di lingkungan DPR RI.
"Perlu saya jelaskan bahwa yang disiapkan fasilitas isoman bukan hanya anggota DPR tetapi meliputi tenaga ahli kemudian staf anggota DPR dan ASN yang berada di lingkungan DPR. Jadi tidak khusus anggota DPR," kata Dasco kepada wartawan, Rabu (28/7/2021).
Selain itu, Dasco juga mengklarifikasi bahwa fasilitas hotel untuk isoman bukan yang utama. DPR RI memprioritaskan penggunaan Wisma Kopo yang berada di kawasan Puncak, Jawa Barat untuk dijadikan tempat isoman. Adapun Wisma Kopo merupakan salah satu aset bangunan milik DPR RI.
Dasco mengatakan, apabila Wisma Kopo sudah penuh, maka fasilitas hotel untuk isoman baru digunakan.
"Berdasarkan skala prioritas pertama kami menyiapkan Wisma Kopo di DPR. Wisma Kopo itu adalah fasilitas kepunyaan DPR yang mempunyai juga banyak kamar. Kalau kemudian di sana penuh itu kemudian berjaga-jaga ada di dua tempat yang disediakan kesekjenan," papar Dasco.
Politisi Partai Gerindra tersebut menekankan, fasilitas isoman tersebut untuk menekan laju penularan COVID-19 dan menjaga dampaknya di lingkungan DPR RI.
"Kan bukan hanya anggota DPR ada ASN yang kemudian kumpul dengan keluarga, ada tenaga ahli ada anggota DPR yang berkumpul dengan keluarga. Kalau kemudian dia sakit COVID-19 kemudian tidak dicari tempat ini akan otomatis menular," kata Dasco.
"Jadi tolong, ini tidak khusus anggota DPR tapi perangkat DPR keseluruhan. Kami prioritaskan Wisma Kopo, kalau penuh ada alternatif lain yang disiapkan," pungkasnya.