Pertamina Klaim Supir Mobil Tangki Maut Dalam Kondisi Fit Sebelum Kecelakaan: Kita Sempat Lakukan Pengecekan

| 19 Jul 2022 06:35
Pertamina Klaim Supir Mobil Tangki Maut Dalam Kondisi Fit Sebelum Kecelakaan: Kita Sempat Lakukan Pengecekan
Truk pertamina yang alami kecelakaan di Cibubur (Antara)

ERA.id - Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Alfian Nasution mengklaim supir mobil tangki Pertamina dalam keadaan sehat saat peristiwa kecelakaan maut di kawasan Cibubur terjadi.

"Kami cek datanya, kondisi supir dalam keadan baik," kata Alfian di Jakarta, Senin (18/7/2022).

Alfian menjelaskan, berdasarkan standar operasional dari Pertamina, supir mobil tangki pengangkut bahan bakar minyak (BBM) ada dua orang.

Selain itu, seluruh supir juga selalu dicek kesehatannya sebelum mengendari mobil tangki.

Tak terkecuali untuk supir yang mengendari mobil tangki maut. Namun, dari data yang dia terima, supir tersebut dalam kondisi fit dan siap bekerja.

"Sebelum mereka kerja biasanya kita lakukan pengecekan kesehatan. Dan dari pengecekan kita, kondisi sebelum bekerja, mereka fit dan siap bekerja," kata Alfian.

Terkait penyebab kecelakaan, Alfian tak banyak bicara.

Menurutnya, peristiwa tragis itu tengah diinvestigasi dan sebaiknya menunggu keterangan dari pihak kepolisian.

"Penyebabnya kami masih akan lakukan investigasi, mungkin nanti pihak kepolisian dan komite keselamatan akan turun memberikan penyelidikan terhadap penyebabnya," kata Aflian.

Munculnya spekulasi ada unsur kelalain dari supir saat kecelakaan terjadi juga tak mau dijawab oleh Alfian.

"Masih diidentifikasi (ada unsur kelalaian supir atau tidak)," ucapnya.

Seperti diketahui, dikutip dari Antara, belasan orang dinyatakan meninggal dunia dalam kecelakaan maut yang terjadi di Jalan Raya Alternatif Transyogi-Cibubur, RT 01 RW 01, Kelurahan Jatirangga, Kota Bekasi pada Senin (18/7).

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman mengatakan berdasarkan catatan sementara dari peristiwa tersebut, sebanyak 11 orang meninggal dunia.

Rekomendasi