Legenda MU Dimitar Berbatov Komentari Penampilan Joshua Zirkzee: Itulah Seorang Striker

| 17 Aug 2024 18:01
Legenda MU Dimitar Berbatov Komentari Penampilan Joshua Zirkzee: Itulah Seorang Striker
Selebrasi Zirkzee usai mencetak gol debut (Instagram Manchester United)

ERA.id - Joshua Zirkzee mencetak gol kemenangan dramatis di menit-menit akhir dalam debutnya di Manchester United (MU) saat meraih kemenangan 1-0 atas Fulham pada laga pertama Liga Inggris 2024/25.

Usai mencatatkan finis terendah di Liga Inggris musim lalu, MU hampir frustasi di laga pembuka liga Inggris di Old Trafford sampai striker anyar mereka Joshua Zirkzee tampil sebagai penyelamat di menit ke-87.

Dimasukkan pada pertengahan babak kedua oleh Erik ten Hag, Zirkzee memberikan sentuhan krusial memaksimalkan umpan silang Alejandro Garnacho untuk merubah hasil pertandingan.

MU tampil bukan tanpa perlawanan sepanjang laga, Bruno Fernandes sebelumnya menyia-nyiakan peluang matang yang dimentahkan kiper Fulham, Leno yang tampil luar biasa.

Begitu pula Garnacho yang gagal menambah pundi gol bagi Setan Merah (julukan MU) sebelum peluit akhir dibunyikan.

Sebelum memulai musim, badai cedera memang sudah menghantui MU dengan kehilangan Luke Shaw dan Leny Yoro yang dibekap cedera. Meski begitu juru taktik mereka Erik Ten Hag tetap memuji penampilan anak asuhnya usai memenangi laga.

“Mengawali musim dengan kemenangan selalu penting. Kami belum siap sebagai sebuah skuad, sebagai sebuah tim, banyak pemain yang tidak dalam kondisi kebugaran penuh. Kami hanya punya waktu 10 hari dengan tim ini berlatih bersama,” ungkap Ten Hag.

Kemenangan MU juga dikomentari mantan pemainnya Dimitar Berbatov yang menjadi pundit di laga ini. Pemain yang pernah membantu MU meraih dua gelar Liga Inggris ini memuji penampilan striker anyar mereka Zirkzee.

“Zirkzee akan bersemangat setelah pertandingan pertama. Itulah yang dibutuhkan ketika Anda menjadi seorang striker,” tutur Berbatov.

Dengan Zirkzee, yang didatangkan dari klub Serie A Bologna pada bulan Juli, telah melewatkan sebagian besar pramusim menyusul eksploitasinya bersama Belanda di Piala Eropa 2024.

Meski tidak ambil bagian di FA Community Shield minggu lalu melawan City, ten Hag kini memercayakannya sebagai ujung tombak.

Butuh waktu hampir 30 menit bagi Zirkzee untuk menunjukkan kualitasnya sebagai seorang penyerang. Dengan absennya Rasmus Hojlund yang masih dibekap cedera, bukan tidak mungkin sang pelatih memercayakan dirinya dengan menit bermain.

Zirkzee menjadi pemain asal Belanda ke-15 yang mencetak gol pada debutnya di Liga Inggris, dengan empat di antaranya melakukannya untuk Manchester United (juga Ruud van Nistelrooy, Alexander Buttner dan Donny van de Beek).

Manchester United kini selalu mencetak gol dalam 29 pertandingan kandang terakhir mereka melawan Fulham di semua kompetisi. Kekalahan terakhir mereka adalah 2-0 pada April 1963.

Laporan: Galih Ridwan

Rekomendasi