ERA.id - Prospek kerja ilmu komunikasi terbuka lebar, terutama dengan pesatnya perkembangan media dan teknologi saat ini. Para mahasiswa yang menempuh studi ilmu komunikasi nantinya bisa masuk ke berbabagi bidang di berbagai jenis perusahaan.
Sebelum membahas lebih jauh mengenai apa saja peluang yang bisa dimasuki oleh orang dengan latar belakang ilmu komunikasi, kita akan membahas apa itu jurusan komunikasi terlebih dahulu. Dikutip Era dari laman resmi Universitas Multimedia Nusantara, ilmu komunikasi adalah ilmu yang mempelajari soal pesan efektif yang datang dari pemberi pesan agar sampai kepada penerima pesan melalui berbagai platform.
Di Jurusan Komunikasi, mahasiswa akan mempelajari komunikasi dalam berbagai bidang, antara lain komunikasi individu, media, periklanan/publisitas, komunikasi interkultural, dan komunikasi media sosial.
Ilmu komunikasi nantinya akan mengerucut (lebih fokus) menjadi beberapa konsentrasi, antara lain hubungan masyarakat (public relation), komunikasi pemasaran, manajemen komunikasi, periklanan (advertising), dan performing arts communication.
Beberapa Prospek Kerja Ilmu Komunikasi
1. Public Relations
Profesi ini cukup akrab di telinga. Public relations menjalankan fungsi-fungsi organisasi, misalnya menjalin relasi dengan berbaga pihak, seperti konsumen, komunitas, media, industri, pemerintahan, dan sebagainya.
Orang yang bekerja di sebagai public relations juga berperan sebagai perwakilan dari kelompok kepentingan, menjadi sosok dalam upaya mediasi konflik, dan hubungan antara karyawan dan investor.
Tugas dari public relations antara lain mengatur dan melaksanakan program-program serta menjadi perwakilan organisasi. Orang di bidang ini akan menggunakan media presentasi (misalnya slide) untuk menjelaskan suatu rencana, program, atau profil, mewakili perusahaan kepada pihak tertentu, misalnya warga.
Tugas lain dari public relations adalah merancang siaran pers dan menghubungi pihak media yang untuk menyiarkan materi tersebut. Public Relations berbeda dengan marketing. Marketing berkonsentrasi pada penjualan, sedangkan public relations fokus mengurus seluruh kegiatan komunikasi perusahaan.
2. Jurnalis
Ini adalah profesi yang sudah sangat dikenal masyarakat. Dalam studi ilmu komunikasi, jurnalistik menjadi salah satu mata kuliah wajib.
Kemampuan menulis, kepekaan terhadap kondisi sosial, dan kemampuan menyampaikan serta memilih berita yang layak disebarkan dipelajari dalam mata kuliah ini. Oleh sebab itu, jurnalis atau wartawan adalah salah satu prospek kerja menjanjikan bagi para lulusan ilmu komunikasi.
Tugas dari jurnalis adalah mencari, mengumpulkan, memilih, mengolah, dan menyajikan berita secara cepat kepada masyarakat melalui media massa, baik media cetak maupun elektronik.
3. Penyiar Radio
Penyiar radio memiliki tugas untuk menyampaikan informasi kepada para pendengar. Selain itu, penyiar radio juga bertugas untuk menghibur dan menjadi “teman” aktivitas pendengar.
Lebih lanjut, tugas penyiar radio adalah komunikator yang menyampaikan informasi valid secara menarik sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat (public service). Wawasan penyiar radio harus luas, terutama di bidang musik.
4. Marketing Communication
Di bidang ini, ilmu komunikasi memungkinan seseorang untuk menyusun dan merancang strategi komunikasi pemasaran yang tepat berdasarkan segmentasi, isi pesannya, media yang digunakan, dan tujuan yang diharapkan.
Marketing communication merupakan teknik untuk menyiapkan dan mendapatkan produk (atau jasa) dengan kualitas baik dalam situasi dan tempat yang baik demi keuntungan. Dengan demikian, marketing tidak hanya fokus pada penjualan produk, tetapi juga membahas mengenai apa yang akan dijual, cara menjualnya, tujuan (lokasi) penjualan tersebut.
5. Account Executive
Profesi ini punya tugas untuk menjembatani perusahaan dan klien. Account executive adalah orang yang bertanggung jawab terhadap hubungan bisnis antara perusahaan dengan klien.
Tugas dari account executive adalah memastikan kelancaran dan keberhasilan transaksi dagang antara perusahaan dan klien. Account executive mesti memahami kebutuhan klien dan menawarkan produk yang bisa memenuhi kebutuhan klien. Ini adalah salah satu prospek kerja ilmu komunikasi yang berkaitan dengan marketing secara luas.