Club 27

| 28 Apr 2018 18:06
Club 27
Jakarta, era.id - Mungkin bagi sebagian orang, istilah Club 27 masih asing terdengar. Maka dari itu, kali ini era.id akan membahas mengenai Club 27 atau Forever Club 27 atau yang kerap disebut The Curse 27

Club 27  merupakan nama grup yang diciptakan untuk merujuk pada orang-orang ternama yang meninggal di usia 27 tahun.  Mereka berprofesi sebagai musisi, pemain film, penyair atau profesi lainnya yang berpengaruh besar di industrinya masing-masing.

Dikarenakan anggota Club 27 itu terbilang banyak, era.id akan mengulas sedikit tentang 4 orang anggota Club 27.

Jimi Hendrix

Dikenal sebagai pelopor gitaris listrik, penyanyi & komponis The Jimi Hendrix Experience yang meninggal dunia pada 18 September 1970 akibat kehabisan oksigen. 

Kurt Cobain

Berprofesi sebagai vokalis utama, gitaris, dan komponis Nirvana yang meninggal dunia pada 5 April 1994 akibat luka tembak bunuh diri. 

Soe Hok Gie

Dikenal sebagai aktivis Indonesia Tionghoa yang menentang kediktatoran berturut-turut dari Presiden Soekarno & Soeharto. Ia meninggal pada 16 Desember 1969 di Gunung Semeru. 

Chairil Anwar

Dikenal sebagai penyair terkemuka Indonesia yang meninggal dunia di RSCM pada 28 April 1949.