Terungkap! Prabowo-Anies Punya Perjanjian Terkait Pilpres yang Ditulis Fadli Zon, Apa Isinya?

| 30 Jan 2023 10:16
Terungkap! Prabowo-Anies Punya Perjanjian Terkait Pilpres yang Ditulis Fadli Zon, Apa Isinya?
Anies Baswedan dan Prabowo Subianto (Antara)

ERA.id - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno mengungkapkan ada perjanjian politik secara antara Anies Baswedan dengan Prabowo Subianto.

Hal itu diungkap Sandiaga saat menjadi narasumber dalam podcast milik Faizal Akbar pada Minggu (29/1/2023).

Awalnya, Akbar Faizal menceritakan mengenai video Anies yang beredar di media sosial dan menyatakan tak akan maju pada Pilpres 2024 jika Prabowo Subianto menjadi capres.

Dia pun menanyakan kepada Sandiaga Uno yang saat itu pernah berduet dengan Anies pada Pilkada DKI 2017, mengenai ada atau tidaknya perjanjian itu secara tertulis atau pun tidak.

"Apakah ada perjanjian ini tertulis maupun tidak tertulis, apa hanya untuk gubernur?" tanya Akbar.

Sandiaga langsung menjawab ada perjanjian tertulis.

"Tertulis dan untuk episode itu saya mengusulkan bang akbar mengundang Fadli Zon," jelas Sandiaga Uno.

Dia juga mengatakan jika draft perjanjian itu ditulis langsung oleh Fadli Zon.

Terkait dengan isi detil perjanjian itu, Sandiaga meminta Akbar Faizal untuk menanyakan langsung kepada Fadli Zon.

"Ada beberapa poin dan ini cukup detil untuk apa yang disepakati, Saya sendiri gak pegang copynya, kalau gak salah ada di brankas Pak Fadli Zon" jelas Sandiaga.

Rekomendasi