Seekor Kucing di London Ketahuan Bawa Narkoba

| 20 Sep 2018 06:56
Seekor Kucing di London Ketahuan Bawa Narkoba
Ini cuma ilustrasi kucing (Pixabay)
London, era.id - Seorang warga di Kota Bristol, Inggris dikejutkan oleh kucing peliharaannya yang membawa pulang sekantung penuh obat-obatan terlarang. Yang makin mengherankan kucing tersebut membawa pulang 30 bungkus kokain dan heroin, kok bisa yah?

Menurut laporan Bristol Live, kucing itu menemukan sekantung penuh narkoba itu di St Pauls, pinggiran kota Bristol. Kucing itu lalu membawa kantung berisi narkoba itu pulang ke rumah pemiliknya.

 

Sang pemilik pun terkejut mengetahui kucing peliharaanya tidur dengan bungkusan plastik yang diketahui berisi narkoba. 

"Lihat apa yang berhasil dibawa pulang oleh seekor kucing di St Paul. Sungguh hasil yang mengejutkan," kutip era.id dari akun Twitter @ASPolice Ashley, Kamis (20/9/2018).

Dari hasil pemeriksaan kepolisian, kantung yang dibawa kucing itu bersii 30 bungkus narkoba jenis kokain dan heroin. Polisi mentaksir harga obat-obat terlarang itu bernilai lebih dari ratusan poundsterling.

Kehebatan kucing peliharaan itu membawa pulang sekantung penuh narkoba itu pun jadi perbincangan warganet. Mereka menganggap polisi Inggris harus mulai melatih kucing untuk mencari narkoba.

"Lupakan anjing kepolisian, kita harus mulai melatih kucing," demikian candaan kepolisian Avon dan Somerset lewat akun Twitter-nya.

Rekomendasi