Airlangga Terbang ke Jogja Temui Jokowi, Ada Apa?

| 29 Jun 2023 10:55
Airlangga Terbang ke Jogja Temui Jokowi, Ada Apa?
Airlangga dan Presiden Jokowi. (Foto: Antara)

ERA.id - Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dikabarkan bertolak ke Yogyakarta untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo. Hal ini dikonfirmasi oleh Sekretaris Jenderal Partai Golkar Lodewijk F Paulus.

"Iya," kata Lodewijk di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Kamis (29/6/2023).

Menurutnya, setelah dari Jogja, Airlangga akan melanjutkan perjalanan ke Australia untuk mempersiapkan kunjungan Presiden Jokowi.

"Nanti setelah itu beliau langsung ke Australia, harus mempersiapkan kunjungan dari presiden," kata Lodewijk.

"Ya sebagai menko, beliau harus ngecek persiapan lebih awal," imbuhnya.

Sebagai informasi, Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana melaksanakan salat Iduladha 1444 Hijriah di halaman Gedung Agung, Istana Kepresidenan Yogyakara, Kamis (29/6/2023).

Dari tayangan video di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Jokowi terlihat salat bersama Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) yang merupakan adik iparnya Anwar Uman. Sementara ketiga anaknya yaitu Gibran Rakabuming Raka, Kahiyang Ayu, dan Kaesang Pangarap tak terlihat ikut salat bersama.

Selain itu, salat Iduladha juga terbuka untuk umum. Masyarakat Yogyakarta memadati halaman Gedung Agung.

Rekomendasi