Marathon Silaturahmi Politik ke Cak Imin dan Airlangga, Puan: Ini Tak Sekedar Cari Cawapres

| 28 Jul 2023 09:00
Marathon Silaturahmi Politik ke Cak Imin dan Airlangga, Puan: Ini Tak Sekedar Cari Cawapres
Puan Maharani (Antara)

ERA.id - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani marathon melakukan silaturahmi politik ke dua ketua umum partai politik, yaitu Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Diketahui, pada Kamis (27/7), Puan mengunjungi kediaman Cak Imin di kawasan Widya Chandra. Setelah itu langsung mengunjungi kediaman Airlangga di Jalan Tirtayasa Raya, Kebayoran Baru.

Menurut Puan, kunjungannya bertemu dua ketua umum partai politik di hari yang sama bukan sekedar mencari calon wakil presiden (cawapres) untuk dipasangkan dengan Ganjar Pranowo pada Pemilihan Presiden (PilpresP 2024.

"Saya hari ini ketemu Cak Imin, Ketum PKB. Marathon, langsung ketemu dengan ketum Golkar, mas Airlangga. Pertemuan-Pertemuan ini bukan hanya untuk mencari cawapres," kata Puan di kediaman Airlangga, Jalan Tirtayasa Raya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (27/7/2023).

"Tetapi bagaimana, Insyaallah, ini sebagai penugasan yang diberikan kepada saya untuk silaturahmi kepada semua ketum partai," imbuhnya.

Selain itu, untuk memperat komunikasi antar partai politik dengan saling bertukar pikiran. Menurutnya, hal ini diperlukan meskipun berbeda pilihan.

Terutama menjelang Pemilu 2024, maka komunikasi antar partai politik perlu diperkuat.

"Sehingga kita jadi satu bangsa itu tidan bisa menjaga persatuan dan kesauan di pesta demokrasi. Pesta kan artinya gembira, artinya fun. Pesta itu artinya kemudian jangan membuat rakyat jadi seram karena ada pesta demokrasi setiap lima tahunan," paparnya.

Meski begitu, dia tak menampik isu soal cawapres menjadi salah satu pembahasan dalam setiap pertemuan politik. Namun tidak saling memaksa karena dinamika politik masih cair hingga saat ini.

"Dan kemudian bahwa akan ada berkelanjutan siapa cawapres, ya itu tentu saja tidak bisa lepas dari setiap pertemuan politik. Namun dinamika politik ini tentu harus tetap berjalan sampai nanti pada waktunya kita akan umumkan capres-cawapres," pungkasnya.

Rekomendasi